Payoneer: Pengertian, Kelebihan, Cara Daftar, Cara Top Up dan Biaya Transaksi

Payoneer: Pengertian, Kelebihan, Cara Daftar, Cara Top Up dan Biaya Transaksi
Rate this post

Payoneer: Pengertian, Kelebihan, Cara Daftar, Cara Top Up dan Biaya Transaksi – Salah satu ciri yang mendasari pertumbuhan ekonomi global adalah peningkatan transaksi keuangan ke berbagai negara yang dilakukan baik secara pribadi maupun korporasi. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah platform berupa payment gateway yang dapat menjembatani proses tersebut. Salah satunya adalah Payoneer.

Payment ini dibutuhkan karena adanya keterbatasan transaksi keuangan antara bank lokal dengan berbagai merchant atau bank lain yang tidak berada pada wilayah yang sama. Dalam hal ini Indonesia. Oleh karena itu, kehadiran Payoneer sebagai salah satu payment gateway sangat membantu prosesnya

Mengenal Apa Itu Payoneer?

Payoneer adalah salah satu metode pembayaran yang banyak digunakan oleh seorang marketing untuk menerima komisinya. Perusahaan ini juga dikenal karena memberikan banyak fasilitas untuk menyimpan,  mengirim,  serta menerima uang dalam bentuk mata uang Dolar.

Singkatnya Payoneer merupakan bank yang berbentuk virtual.  Hal itulah yang menyebabkan Mengapa platform ini banyak digunakan serta dipercaya untuk melakukan transaksi keuangan secara online.  Bukan hanya untuk kepentingan pribadi tetapi juga korporasi besar seperti Getty image, Canva, serta Amazon.

Perusahaan ini sekarang berkembang dan menyediakan berbagai macam fasilitas yang menawarkan sistem pembayaran secara online dari berbagai dunia. Oleh karena itu pengguna yang dapat melakukan transaksi secara internasional dari 1 lembaga keuangan lainnya dengan cara yang mudah.

Payoneer sendiri tidak hanya berfungsi selayaknya bank. Tetapi juga berperan sebagai salah satu saluran untuk melakukan pembayaran pembelanjaan online pada berbagai marketplace internasional. Hal ini didukung dengan sistemnya yang dapat langsung terkoneksi dengan bank lokal milik pribadi.

Kelebihan Payoneer

Sebenarnya ada banyak payment gateway yang membantu para penggunanya untuk melakukan transaksi yang tidak jauh berbeda. Namun sebagian dari para user tersebut memilih Untuk memanfaatkan from ini karena memiliki beberapa keuntungan.  antara lain adalah:

  • Proses pendaftaran untuk membuka akun di payoneer sangat mudah
  • Anda tidak dipungut biaya ketika akan melakukan pembukaan akun di platform ini
  • Payoneer dapat menerima transfer balance antar sesama akun payoneer
  • Platform ini memiliki fitur bagi Anda yang memerlukan sebagai salah satu cara untuk menerima pembayaran komisi berupa US Payment Service dari affiliate marketing
  • Jika Anda memiliki kartu debit MasterCard Payoneer maka dapat digunakan untuk melakukan transaksi belanja ataupun tarik tunai di mesin ATM yang berlogo MasterCard
  • Payoneer mengembangkan fasilitasnya agar penggunanya dapat melakukan proses tarik tunai ke bank lokal yang beroperasi di Indonesia
  • Dapat mengajukan permohonan kartu debit (Prepaid MasterCard) yang dapat digunakan untuk berbelanja di merchant serta penarikan tunai di ATM berlogo MasterCard.

Dengan banyaknya kemudahan yang ditawarkan oleh Payoneer, tak dapat disangkal bahwa penggunanya dari waktu ke waktu mengalami kenaikan. Terlebih lagi karena memiliki fitur yang tidak dipunyai oleh kompetitornya.

Cara Membuat Akun pada Platform Payoneer

Agar Anda dapat melakukan transaksi keuangan menggunakan Payoneer maka langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat akun pada platform tersebut. Tanpanya maka tidak akan bisa melakukan transaksi keuangan apapun.  Oleh karena itu lakukan langkah-langkah berikut:

  1. Buka website Payoneer menggunakan browser anda
  2. Pilihlah opsi “Sign Up” dan Earn $25 yang berada pada sudut kiri bawah
  3. Lalu lanjutkan dengan mengisi formulir pendaftaran yang sudah disediakan.  Jangan sampai salah mengisinya. Pastikanlah sesuai dengan tanda pengenal resmi yang dikeluarkan oleh negara.
  4. Untuk mengisi formulir tersebut perhatikanlah informasi berikut:
  5. Sinilah pengisian dalam bahasa Indonesia agar Anda dapat memahaminya dengan baik kecuali jika fasih dalam bahasa Inggris
  6.  Pilihlah jenis akun Individual untuk proses transaksi pribadi
  7. Isilah informasi tersebut dengan nama lengkap Anda yang terdiri dari nama depan,  nama,  alamat email yang aktif,  serta tanggal lahir sesuai dengan tanda pengenal yang sah
  8. Setelah Anda yakin dengan kebenaran semua informasi tersebut, maka tekanlah tombol next atau berikutnya
  9. Isilah formulir lanjutan yang meminta alamat lengkap, kota, kode pos, dan nomor teleponnya masih berlaku
  10. Jika sudah yakin dengan seluruh informasinya, maka tekanlah tombol next atau berikutnya
  11. Selanjutnya alamat email yang didaftarkan akan menjadi username pada saat akun Payoneer telah jadi
  12. Lanjutkan dengan membuat kata sandi serta pertanyaan-pertanyaan yang berupa sekuriti question
  13. Setelah selesai klik lanjutkan
  14. Masukkan nomor rekening bank lokal yang Anda miliki
  15. Lanjutkan dengan mengisi kolom mata uang
  16. Lalu ikuti panduan yang ada pada halaman tersebut. Setelahnya proses pengajuan pembuatan akun Payoneer Anda siap diverifikasi oleh sistem. Persetujuan atau penolakannya akan dikirimkan menggunakan alamat email

Cara Pengisian Saldo atau Top Up Akun Payoneer

Agar dapat melakukan proses transaksi pembelanjaan maka anda wajib untuk memiliki saldo dalam jumlah tertentu dalam akun Payoneer. Ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk melakukan prosesnya.

1. Mengisi dengan Menggunakan Kartu Kredit

Anda dapat melakukan pengisian dengan menggunakan kartu kredit yang berlogo MasterCard ataupun vVsa.  Prosesnya dengan menautkan kartu kredit tersebut dengan mengisikan nomor dan ccv-nya di informasi perbankan. Selanjutnya sistem akan menilai CC tersebut layak untuk mengisi saldo sesuai dengan batas minimal atau tidak.

Oleh karena itu pastikan bahwa kartu kredit tersebut atas nama anda sendiri tetap masuk dalam status aktif.  Juga memiliki kemungkinan untuk melakukan transaksi online.  Pastiknalah agar limitnya masih ada untuk mengisi sampai batas minimal saldo payoneer.

2. Mengisi dengan Mempunyai Bisnis Online

Anda dapat melakukan pengisian saldo dengan cara memiliki bisnis online dan hasil ditransfer menggunakan oven tersebut.  Caranya bermacam-macam. Ada yang menjadi freelance marketing atau Virtual Assistant dan lainnya.  Keuntungannya adalah sekarang bekerjasama dengan perusahaan besar sehingga memudahkan proses tersebut.

3. Mengisi Saldo menggunakan US Payment Service

Anda dapat mengisi saldo menggunakan US Payment service. Ini adalah sebuah  layanan dimana penerimaan pembayaran komisi menggunakan dari berasal dari perusahaan yang berada di Amerika Serikat. Persyaratannya hanyalah memiliki rekening bank yang beroperasi di negara tersebut.

Jika Anda seorang affiliate marketer maka fasilitas US Payment service ini akan sangat memberikan keuntungan. Sebab proses pencairan komisi akan lebih mudah diterima cara menggunakan bank lokal yang beroperasi di Amerika Serikat.

4. Memberikan Tautan Pribadi atau Link Refferal

Andapun dapat mengisi saldo di payoneer dengan cara memberikan tautan link referensi tersebut.  caranya adalah dengan membagikannya ke berbagai media sosial milik pribadi.  jika teman Anda membuat akun di pionir maka secara otomatis saldo akan bertambah sebanyak 25 dolar.

Namun pemberian komisi referal ini memiliki persyaratan yang harus dipenuhi oleh teman yang mendaftar menggunakan tautan tersebut.  Caranya adalah akun teman itu harus memiliki saldo balance sebanyak minimal 100 dolar.  Baru setelahnya Payoneer akan memberikan 25 dolar kepada anda dan akun tersebut.

Rincian Biaya Transaksi Payoneer

Membuat akun Payoneer termasuk gratis namun tetap saja ada biaya administrasi yang diberikan ketika anda melakukan berbagai macam transaksi. Biasanya dilakukan untuk pembelian kartu serta transaksi tertentu. Berikut rinciannya.

 

Jenis Transaksi Biaya dalam Mata Uang
Dolar AS Rupiah
Pemeliharaan kartu bulanan $1-3 dari saldo Rp14 ribuan – Rp43 ribuan
Aktivasi kartu $12,95 per kartu Rp188 ribuan
Pencairan dana (withdrawal) Ke rekening bank lokal: hingga 2% Ke rekening bank lokal: hingga 2%
Ke rekening bank dengan kurs yang sama: USD1,50; EUR1,50; GBP1,50
  • USD1,50 = Rp21.805,50
  • EUR1,50 = Rp25.641,72
  • GBP1,50 = Rp30.156,98
Penggantian kartu hilang $12,95 per kartu Rp188 ribuan
Pengecekan saldo di ATM $1 per transaksi Rp14 ribuan
Pengecekan saldo jika gagal $1 per transaksi Rp14 ribuan
Transfer dana 0,5% dari jumlah transfer 0,5% dari jumlah transfer
Potongan saat belanja Gratis dalam USD. Jika menggunakan curency lain: 3% dari jumlah keseluruhan belanja Gratis dalam USD. Jika menggunakan curency lain: 3% dari jumlah keseluruhan belanja
Checkout 3,75% dari total transfer 3,75% dari total transfer
Menerima pembayaran dengan Payoneer Dari akun Payoneer lainnya: Gratis  dalam mata uang USD, EUR, GBP, JPY) Dari akun Payoneer lainnya: Gratis  dalam mata uang USD, EUR, GBP, JPY)
Dari akun penerima: gratis (EUR, GBP, JPY, AUD, CAD, CNY) atau 0-1% untuk USD Dari akun penerima: gratis (EUR, GBP, JPY, AUD, CAD, CNY) atau 0-1% untuk USD
Langsung dari pelanggan Anda: 3% untuk kartu kredit atau 1% untuk eCheck (USD) Langsung dari pelanggan Anda: 3% untuk kartu kredit atau 1% untuk eCheck (USD)
Via marketplaces & jaringan: variatif Via marketplaces & jaringan: variatif
Pembayaran
  • eCheck: 1%
  • Kartu kredit: 3%
  • Transfer bank lokal: 1%
  • eCheck: 1%
  • Kartu kredit: 3%
  • Transfer bank lokal: 1%

Untuk biaya rekening tahunan mengambil sebesar 29,95 dolar.  Biaya ini akan dikenakan jika Anda tidak melakukan transaksi dengan rekening atau dengan kartu yang dikeluarkannya minimal dalam 12 bulan. Oleh karenanya lakukanlah proses transaksi tersebut paling sedikit 1 kali dalam  12 bulan.

Selanjutnya jika anda akan melakukan penarikan saldo Payoneer ke dalam bank lokal rekening Anda sendiri maka akan ada biaya tambahan yang berbeda-beda setiap banknya.  Terutama jika bank tersebut tidak bekerjasama dengan payoneer.

Batasan Transaksi Keuangan Payoneer

Jika Anda ingin melakukan transaksi keuangan menggunakan Payoneer,  maka terdapat batasannya.  Limitnya diberikan pada tabel di bawah ini yaitu sebagai berikut

 

Jenis Transaksi Limit dalam Mata Uang
Dolar AS Rupiah
Transfer harian $1.000 Rp14,5 jutaan
Minimum transfer dari program afiliasi lain $10 – $20 Rp145 ribu – Rp290 ribu
Maksimum transfer antar rekening Payoneer $1.000 Rp14,5 jutaan
Minimum transfer antar rekening Payoneer $20 Rp290 ribu
Total uang yang ditransfer per 30 hari $5.000 Rp72,6 juta
Jumlah transfer per 30 hari Maks 10 kali transfer Maks 10 kali transfer
Penerimaan pembayaran melalui US payment service Tidak terbatas Tidak terbatas
Menerima transfer harian $1.000 Rp14,5 jutaan
Menerima transfer per 30 hari $5.000 Rp72,6 juta
Jumlah terima transfer per 30 hari Maks 10 kali menerima transfer Maks 10 kali menerima transfer

Dengan adanya kemudahan yang diberikan oleh Payoneer untuk transaksi keuangan global, maka akan lebih baik jika memiliki akun pribadi tersebut. Agar anda dapat melakukannya dengan aman ke berbagai lembaga perbankan serta e-commerce di seluruh dunia.

Itulah penjelasan lengkap mengenai apa itu payoneer, cara daftar atau buat akun, cara isi saldo hingga biaya transaksi.

Baca Juga: Cara Daftar Paypal Untuk Transaksi Keuangan Global

Selain itu payoneer juga memberikan fasilitas pembayaran baik itu secara lokal maupun internasional. Dengan adanya kemudahan dalam bertransaksi tersebut, membuat orang tertarik menggunakannya.

You May Also Like

About the Author: yasin badarudin

slot mahjong slot mahjong slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot thailand slot gacor slot thailand slot dana slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor