Cara Mengatasi Penyimpanan Ponsel Tidak Cukup di Android – Anda tentu sudah sangat familiar dengan perangkat yang bernama smartphone atau ponsel pintar. Sesuai dengan namanya, smartphone merupakan sebuah ponsel pintar yang mana telah mampu untuk melakukan berbagai fungsi yang beragam mulai dari fungsi utamanya untuk berkomunikasi, sebagai sarana hiburan, bahkan bisa juga untuk meningkatkan produktivitas. Fungsi dari smartphone bersistem operasi Android yang sangat beragam tersebut menjadikan smartphone sangat sulit dipisahkan dari kehidupan masyarakat modern.
Untuk bisa mendukung fungsinya yang sangat beragam, tentu saja para vendor telah melengkapi smartphone Androidnya dengan tempat penyimpanan atau memori internal. Saat ini sebagian besar smartphone berbasis Android telah memiliki memori internal yang berkapasitas besar, namun demikian terkadang ada beberapa pengguna Android yang mengalami masalah dengan memori internal smartphone-nya seperti misalnya muncul pesan error yang mengatakan bahwa penyimpanan ponsel tidak cukup, pada kesempatan kali ini akan kami ulas bagaimana cara untuk mengatasinya.
Tips Atasi Penyimpanan Ponsel Android Penuh
Bersihkan File Sampah
Hal pertama yang harus Anda lakukan untuk mengatasi penyimpanan ponsel yang tidak cukup di Android adalah dengan membersihkan file sampah atau biasa disebut dengan cache yang telah menumpuk. Anda bisa membersihkan file cache secara manual yakni melalui menu pengaturan smartphone ataupun menggunakan aplikasi pembersih cache yang dikembangkan oleh pihak ketiga.
Bersihkan Kotak Masuk
Cara berikutnya yang juga bisa dilakukan untuk mengatasi masalah penyimpanan ponsel yang tidak cukup di Android yakni dengan membersihkan inbox atau kotak masuk yang ada di aplikasi perpesanan. Pasalnya masalah penyimpanan internal yang terlalu penuh bisa juga disebabkan karena pesan singkat di kotak masuk Anda sudah terlalu banyak sehingga Anda harus menghapusnya.
Cara Mengatasi Penyimpanan Ponsel Tidak Cukup, Menghapus Aplikasi Yang Sudah Tidak Digunakan
Untuk mengatasi masalah penyimpanan ponsel yang tidak cukup pada perangkat Android yaitu dengan menghapus sebagian aplikasi yang sudah tidak lagi Anda gunakan. Seperti yang telah Anda ketahui bahwa aplikasi yang terinstal tentu saja akan memenuhi ruang penyimpanan sehingga untuk mengatasinya Anda harus menghapus beberapa aplikasi yang sudah tidak terpakai.
Memindahkan Aplikasi ke Memori Eksternal
Untuk mengatasi masalah penyimpanan yang tidak cukup pada perangkat Android, Anda juga bisa memindahkan aplikasi ke memori eksternal. Memindahkan aplikasi yang terinstal di memori internal smartphone ke memori eksternal merupakan cara yang terbaik untuk memperluas ruang di memori internal. Anda bisa memindahkan aplikasi melalui menu pengaturan di smartphone.
Cara Mengatasi Penyimpanan Ponsel Tidak Cukup, Reset Smartphone
Cara lainnya yang juga bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah penyimpanan ponsel yang tidak cukup pada Android yaitu dengan mereset smartphone. Perlu Anda ketahui bahwa melakukan factory reset adalah cara yang paling efektif untuk mengatasi berbagai persoalan yang terjadi pada sistem, namun perlu diperhatikan bahwa cara ini akan menghapus seluruh data yang tersimpan.
Bagi Anda yang sedang mengalami masalah penyimpanan ponsel yang tidak cukup di Android, maka tidak ada salahnya bila Anda melakukan beberapa cara di atas.
Baca Juga : Cara Mengosongkan Ruang Penyimpanan Tanpa Menghapus Aplikasi