7 Cara Mendapatkan Koin di Shopee Mudah Pasti Untung

Rate this post

Cara Mendapatkan Koin di Shopee Mudah Pasti Untung – Berbelanja di ecommerce memang membuat ketagihan, apalagi jika kita tahu bagaimana cara mendapatkan koin di shopee secara cuma-cuma. Sebagaimana yang diketahui bahwa “Toko Oranye” ini memang memiliki penggemar yang begitu besar di Tanah Air yang memberi beragam keuntungan.

Selain pengadaan promo-promo menarik, fitur pay letter, dan berbagai kelengkapan produk, Shopee masih punya beberapa hal yang menjadi andalan. Salah satunya ialah memberikan reward kepada para penggunanya berupa koin yang bisa dipakai berbelanja.

Kelebihan penggunaan koin tersebut tak lain merupakan alat tukar yang bisa dipakai pengguna Shopee tanpa harus mengeluarkan banyak uang. Dengan begitu para penggemar belanja online bisa memanfaatkannya demi mendapat barang incaran secara murah. Bagaimana prosedurnya?

Beginilah Cara Mendapatkan Koin di Shopee Gampang

Untuk bisa memperoleh reward sebagai cara mendapatkan koin Shopee gratis, tentunya pengguna harus melakukan beberapa misi terlebih dahulu. Nanti sebagai imbal hasil keberhasilan tersebut, maka ecommerce asal Singapura ini akan menambahkan koin Shopee secara otomatis ke akun mereka.

Misi-misi yang diberikan pun tidaklah sulit, malah cenderung menyenangkan untuk dilakukan sembari mengisi waktu luang. Agar tidak penasaran berikut penjabaran tugas-tugas bagi para pengguna Shopee untuk bisa mendulang berbagai keuntungan berupa koin-koin melimpah.

1. Memainkan game Shopee

Shopee menghadirkan beragam permainan menarik yang bisa dimainkan pengguna akun sembari mengisi waktu senggang. Selain menjadi kegiatan seru, rupanya berbagai hadiah berupa koin-koin cantik bertebaran menanti pemain. Adapun berbagi jenis game yang disediakan pihak Shopee antara lain:

  • Shopee Plant

Pemain bertugas menyiram tanaman secara rutin agar tidak sampai layu. Kemudian jika tumbuhan tersebut sudah dirawat dan besar, maka pemain bisa memetik koin-koin dari mereka.

  • Shopee Capit Hadiah

Sembari menunggu air terisi penuh untuk menyiram Shopee Plant, maka pengguna bisa beralih ke game berikutnya yakni Capit Hadiah. Permainan ini mengadopsi game-game yang ada di pasar malam, di mana users mencapit hadiah yang diinginkan untuk memasukkannya ke kantong.

  • Shopee Candy

Sebagaimana namanya, game ini menggunakan permen yang harus dihancurkan sebagai misi utama. Caranya ialah dengan menggeser permen sejenis setidaknya tiga buah lalu candy akan hancur dengan sendirinya. Setiap permen yang hancur, maka pemain akan mendapatkan poin.

  • Shopee Lucky Prize

Pada permainan ini, gamers akan diajak memecahkan telur untuk mendapatkan hadiah di dalamnya. Mereka berkesempatan mendapat satu token gratis yang bisa digunakan sebagai tiket untuk sekali permainan.

2. Melakukan absensi rutin

Sebagai cara mendapatkan koin di Shopee termudah ialah dengan masuk aplikasi dan melakukan login harian. Namun pengguna harus memastikan bahwa mereka masuk ke laman koin Shopee agar berkesempatan mendulang hadiah.

Bahkan tidak tanggung-tanggung, pihak ecommerce ini memberikan hingga total 150koin untuk dapat diraih pengguna.

3. Menonton aksi live penjual

Pihak seller di Shopee kerap melakukan live untuk menarik perhatian pelanggan agar berbelanja di toko-toko virtual mereka. Selain mendapatkan bonus menarik dari Shopee seperti gratis ongkir atau semacamnya, tidak jarang pihak penjual sendiri kerap memberikan diskon besar-besaran.

Dengan begitu pembeli bisa mendapatkan keuntungan berkali-kali lipat pada saat melakukan pembelanjaan. Barang-barang yang dijual pada saat live pun beranekaragaman, dari produk peralatan rumah, baju, make up, dan masih banyak lagi. Tentunya dengan penawaran harga terbaik.

Jadi ketika ada toko langganan tengah mengadakan live, jangan lupa untuk menonton. Dari sanalah pembeli bisa mendapatkan berbagai items incaran dengan harga yang jauh lebih murah.

4. Memberikan penilaian produk

Sebagai cara mendapatkan koin di Shopee menarik ialah dengan turut memberikan penilaian produk. Biasanya permintaan menilai akan otomatis muncul apabila barang sudah diterima pembeli. Mereka bebas memberi penilaian sesuai dengan kenyataan kondisi dan kepuasan item yang dibeli.

Pelanggan bisa memberikan ulasan terkait kenyamanan produk, kesesuaian warna, gambar, ukuran, hingga kecepatan pengiriman barang. Poin-poin yang didapat dari pemberian nilai tersebut dapat diakumulasi dan digunakan untuk berbelanja di waktu yang lain.

Jadi jangan malas untuk memberikan review ya! Dikarenakan selain berguna bagi pemberi ulasan, hal ini juga membantu para calon pembeli untuk memutuskan jadi membeli atau tidak. Sehingga kita turut serta membantu perlindungan konsumen yang melakukan pembelanjaan online.

5. Mengundang teman-teman lain

Shopee memberikan kesempatan kepada penggunanya untuk menjadi bagian dari marketing aplikasi. Caranya ialah dengan membagikan kode referral kepada mereka yang belum pernah menginstal aplikasi ini sebelumnya. Hadiah yang diberikan pun cukup banyak yakni mencapai 3.000koin untuk setiap undangan diterima.

Tidak hanya terbatas kepada teman saja, melainkan siapapun bisa menjadi “sasaran” referral tersebut. Asalkan mereka bersedia memasukan kode dari kita pada saat registrasi pertama kali, maka koin akan otomatis masuk ke wallet pengguna.

Jadi sebarkan saja referral tersebut ke sosial media dan biarkan siapa saja untuk menggunakannya. Tentunya selain menguntungkan pemberi kode, referral tersebut juga memberikan kesempatan hadiah menarik bagi si pemakai, sehingga double untung.

6. Mengklaim seluruh voucher

Jangan lupa untuk selalu mengklaim setiap pemberitahuan voucher-voucher hadiah ketika tengah melakukan pembelanjaan. Ada berbagai kupon menarik yang disiapkan pihak Shopee demi memanjakan penggunanya seperti gratis ongkir, cashback, diskon, dan masih banyak lagi.

Bahkan tidak tanggung-tanggung, cashback yang diberikan bisa sampai 100ribu rupiah tanpa minimal belanja.

Maka dari itu pastikan untuk selalu meneliti ketersediaan voucher hadiah ketika hendak melakukan checkout pembelanjaan. Dengan begitu pengguna bisa berbelanja sepuasnya melalui berbagai diskon dan potongan yang menggiurkan.

7. Ikuti berbagai event yang ada

Ecommerce satu ini memang cukup sering mengadakan event-event spesial berhadiah sebagai salah satu cara mendapatkan koin di Shopee. Acara yang diselenggarakan biasanya dalam rangka menyambut hari-hari spesial tertentu seperti Ramadhan, Valday, hari ulang tahun, hingga tanggal cantik.

Ada banyak sekali hadiah yang dibagi-bagikan dalam kesempatan ini, bahkan bernilai hingga 9.9M seperti event “Super Goyang Shopee” waktu lalu. Maka dari itu tetaplah update terhadap berbagai perayaan tersebut demi mendapatkan peluang besar mendulang koin sebanyak-banyaknya.

Tips Berbelanja Online di Shopee Aman dan Menyenangkan

Selain mengetahui cara mendapatkan koin di Shopee secara cepat, hal yang tidak kalah penting ialah mencari items berkualitas. Kadangkala pembeli susah membayangkan gambar di foto penjual dengan kondisi real barang ketika mengadakan pembelajaan online.

Berikut ini adalah tips yang bisa dilakukan agar pembeli mendapatkan barang berkualitas pada saat berbelanja melalui ecommerce:

Melihat kriteria penjual

Biasanya seller yang telah terpercaya akan mendapatkan peringkat star seller pada akun mereka. Hal ini bisa menjadi penilaian awal dalam membeli sebuah produk pada penjual online di Shopee.

Memperhatikan foto asli

Biasanya para pelanggan yang telah berbelanja tidak hanya memberikan ulasan berupa review, tetapi disertai dengan foto asli produk. Sehingga dari sini calon pembeli bisa melihat kesesuain barang dari gambar penjual dengan kenyataannya.

Melihat ulasan pembeli

Perhatikan berbagai ulasan yang diberikan pelanggan terkait ukuran barang, kepuasan mereka, dan sebagainya. Selain itu pilihlah barang yang sudah memiliki rating baik yang ditandai dengan bintang empat ke atas.

Baca Juga: 30 Cara Top Up ShopeePay di ATM, Dompet Digital dan Minimarket

Setelah memahami cara mendapatkan koin di Shopee, pengguna bisa langsung mempraktekkannya. Di mana hadiah yang diberikan nantinya bisa ditukar dengan berbagai produk-produk incaran. Jangan lupa untuk selalu cek terlebih dahulu barang yang akan dibeli dengan melihat deskripsi serta ulasan para pelanggan sebelumnya.

You May Also Like

About the Author: yasin badarudin

slot mahjong slot mahjong slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot thailand slot gacor slot thailand slot dana slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor