Cara Download Scribd 2021 yang mudah dan praktis – Bagaimana cara download scribd 2021 yang mudah dan praktis serta gratis ? Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat kita bisa berbagi dokumen apapun dengan praktis menggunakan format ipaper.
Kehadiran situs Scirbd ini tentunya sangat bermanfaat sekali terutama untuk kalangan anak muda yang masih sekolah. Situs ini menawarkan dokumen yang bisa kita baca secara online dengan tampilan yang bisa menyesuaikan.
Tidak seperti dahulu lagi yang butuh buku secara real, di era yang serba teknologi ini kita bisa menggunakan ebook untuk belajar sesuatu.
Scribd merupakan platform unik untuk berbagi dokumen secara online yang meliputi ebook, audiobooks, majalah, dan masih banyak lagi.
Dengan demikian orang-orang sekarang tidak perlu lagi memboroskan kertas karena sekarang sudah bisa baca buku secara virtual layaknya sungguhan.
Setiap orang bisa dengan mudah mencari dan menemukan berbagai dokumen menarik entah itu untuk tujuan belajar maupun hanya sekedar entertainment.
Jika tertarik, kamu bisa mendownload dokumen tersebut menggunakan perangkat seperti smartphone atau komputer (PC/laptop).
Karena scribd sudah sangat populer yang terbukti dengan lebih dari 50 juta penggunanya. Kita bisa temukan berbagai macam dokumen menarik untuk kebutuhan skripsi atau presentasi lainnya.
Layanan ini memang berbayar, namun kamu tidak usah khawatir karena scribd akan menggratiskan selama 30 hari untuk pengguna baru.
Cara Download Scribd 2021 yang Mudah dan Praktis
1. dlscrib.com
Pertama buka dahulu situs scribd.com dan cari dokumen scribd yang nantinya ingin kamu download. Selanjutnya buka tab baru melalui web browser seperti Chrome atau Firefox untuk mengakses situs dlscrib.com.
Copy paste alamat url dokumen dari situs scribd.com ke situs dlscrib.com melalu form yang sudah tersedia dihalaman utama dlscrib.
Pastikan sudah mencentang persetujuan (agreement) : “By using this tool, you are agreeing to the disclaimer and you agree not to hold us for any liability“.
Dan setelah itu tinggal klik tombol “generate download link” untuk memulai proses pengunduhan dokumen yang bersangkutan.
Sebagai fitur keamanan, situs dlscrib.com biasanya akan memunculkan captcha terlebih dahulu yang harus kamu ikuti prosedurnya.
Barulah setelah itu muncul keterangan file PDF beserta link downloadnya. Klik tombol tersebut dan jika berhasil maka file tersebut sudah bisa kamu lihat secara offline, selesai.
2. docdownloader.com
Selain menggunakan dlscrib.com, kamu bisa gunakan situs alternatif lain seperti docdownloader.com. Situs ini memiliki fungsi yang hampir sama untuk bisa mengunduh file dari situs scribd.com.
Docdownloader.com juga menawarkan beberapa layanan pengunduhan seperti Scribd, Issuu, Slideshare, dan Academia. Jadi dalam satu situs tersebut kamu bisa mengunduh berbagai macam layanan ebook dari beberapa sumber sekaligus.
Dan tidak hanya itu saja, docdownloader.com juga masih mempunyai situs andalannya yaitu konverter untuk video youtube menjadi file MP3.
Nah, jika kamu ingin menggunakan docdownloader.com untuk mendownload ebook dari situs scribd maka berikut ini caranya.
Pertama silahkan cari dahulu file dokumen dari scribd yang nantinya ingin di download melalui situs docdownloader.com.
Setelah ketemu copy link dari dokumen tersebut dan pastekan ke situs docdownloader.com pada kolom pilihan “scribd downloader”
Jika sudah yakin benar maka selanjutnya tinggal klik tombol “get link” untuk memulai proses. Biasanya untuk membuktikan kamu bukan spam maka centang captcha saya bukan robot terlebih dahulu.
Barulah setelah itu klik tombol download pdf untuk mendapatkan filenya secara offline, selesai.
Selain scribd, kamu juga bisa menggunakan cara yang sama untuk mendownload dokumen dari Issuu, Slideshare, dan Academia melalui situs tersebut. Sangat simple bukan ? dan tentunya ini gratis.
3. scribddownloader.org
Alternatif lain selain dlscrib.com dan docdownloader.com yaitu bisa menggunakan situs yang bernama scribddownloader.org.
Melalui website ini kamu bisa mendowload segala jenis dokumen dari scribd secara gratis. Untuk cara penggunannya juga terbilang sangat simple, yaitu hampir sama dengan penggunaan pada situs situs sebelumnya.
Temukan dokumen yang kamu ingin download filenya dari scribd.com, kemudian masukan url tersebut ke situs scribddownloader.org pada kolom yang sudah disediakan.
Selanjutnya langsung tekan tombol download yang letaknya tepat dibawah kolom url tadi. Tunggu beberapa saat dan anda akan dialihkan ke halaman download.
Tunggu lagi beberapa saat dan jika berhasil maka secara otomatis proses pengunduhan akan mulai secara otomatis. Setelah proses download 100 persen seleai maka kamu sudah bisa mengaksesnya secara offline dari komputer maupun HP.
4. scribdown.com
Dengan tampilan yang lebih simpel dan lebih bersih, melalui website ini kamu juga bisa mendownload file dokumen dari situs scribd.com
scribdown.com juga menawarkan situs pengunduhan yang aman dan terpercaya untuk mendownload dokumen penting dari situs scribd.
Harap diperhatikan jika file-file dokumen yang bisa bekerja baik untuk download melalui situs ini hanya url tertentu saja.
Contohnya seperti url yang berawalan sebagai berikut :
- https://www.scribd.com/document/
- https://www.scribd.com/doc/
- https://www.scribd.com/presentation/
Scribd Downloader ini sangat mudah untuk kamu pakai untuk mendownload dokumen menjadi file pdf yang bisa di akses secara offline.
Untuk langkah-langkahnya kurang lebih sebagai berikut :
Pertama cari dahulu dokumen yang ingin anda download menjadi pdf. Setelah menemukannya kemudian pastekan url tersebut dari situs scribd.com ke situs scribdown.com.
Agar proses download bisa berjalan dengan baik, pastikan bahwa url nya sudah memiliki pola yang sama seperti ketiga url tersebut –> www.scribd.com/document/, doc, presentation.
Pastekan url tersebut ke kolom di situs scribdown.com dan klik tombol “Get Link” untuk memulai pengunduhan.
Setelah beberapa detik maka secara otomatis proses download akan segera dimulai dan jika berhasil maka anda akan mendapatkan file pdf-nya.
Cara Download File di Scribd dengan Login
Beberapa cara yang telah kita bahas sebelumnya selalu menggunakan website pihak ketiga agar bisa mendapatkan dokumen PDFnya dari scribd.
Nah, jika ingin lebih “praktis” dan bisa lebih leluasa dalam aktivitas upload maupun download dokumen maka tidak ada jalan lain selain melakukan pendaftaran ke situs resminya yaitu Scribd.com.
Bagi anda pengguna baru pastinya tidak akan rugi, sebab scribd memberikan promo gratisan 30 hari untuk member yang baru join.
Kamu bisa daftar dan login dengan menggunakan akun gmail atau facebook yang hanya perlu beberapa klik saja sudah bisa beres.
Setelah berhasil punya akun baru di Situs Scribd, kamu tinggal login saja dengan akun tadi untuk bisa mendapatkan akses yang lebih leluasa dan tentunya gratis selama 30 hari pertama.
Adapun kelebihan dengan melakukan pendaftaran scribd yaitu kamu bisa mendapatkan akses unlimited ebooks untuk kamu download sepuasnya setiap hari.
Selain ebooks, masih ada juga audiobooks yang cocok untuk kamu yang sedang malas baca. Cukup hanya dengan mendengarkan saja dari headset atau speaker kamu sudah bisa mendapat berbagai informasi yang penting.
Setelah lewat masa trial 30 hari, jika cocok maka kamu bisa terus ikut berlangganan dengan membayar hanya 9,99 USD per bulan saja.
Baca Juga : Download Gratis di Shutterstock.