Aplikasi Belajar Bahasa Korea

Aplikasi Belajar Bahasa Korea
4.9/5 - (22 votes)

Aplikasi Belajar Bahasa Korea – Bahasa Korea kini memiliki peminat yang semakin banyak setiap tahunnya. Terlebih saat ini drama Korea hingga arus pekerja Indonesia yang terbang ke negeri tersebut makin gencar. Maka tak heran belajar berbahasa Korea makin diminati. Selain dengan lembaga kursus anda pun bisa mempelajari bahasa satu ini dengan aplikasi android. dengan bantuan aplikasi ini anda akan belajar bagaimana menulis huruf korea secara mudah. aneka kosakata juga bisa anda pelajari hanya dengan satu aplikasi saja. aplikasi ini sangat membantu kita dalam belajar bahasa tersebut secara praktis. 

Hampir sebagian besar aplikasi bisa anda dapatkan secara gratis. Jenis aplikasi untuk belajar bahasa ini pun sangat beragam dengan fitur-fitur khasnya. Ada yang hanya menyuguhkan teknik membaca hangeul, kosakata, dll. ada pula aplikasi yang sifatnya menguji kemampuan anda dalam memahami bahasa korea secara baik. bagi anda yang ingin belajar berbahasa Korea dengan mudah, cobalah beberapa aplikasi android belajar berbahasa korea yang akan diulas berikut ini. 

Aplikasi Android Untuk Belajar Bahasa Korea

Aplikasi Belajar Bahasa Korea yang Pertama, PopPopping Korea

Aplikasi belajar Korea satu ini akan mengajarkan anda pengucapan dan membaca huruf Hangeul secara mudah. proses belajarnya menggunakan metode ilustrasi sehingga lebih mudah dipahami. Ilustrasi ini sendiri didesain dengan bentuk mulut dan lidah sehingga bisa dengan mudah anda tiru. Aplikasi untuk belajar bahasa ini juga mendapatkan review positif dari para penggunanya.

FREE Korean by Nemo

Yang selanjutnya merupakan aplikasi untuk belajar berbahasa Korea yang merangkum kosakata umum. Bahasa korea dengan kosakata umum bisa anda pelajari. Uniknya lagi terdapat fitur Speech Studio yang bisa menguji kemampua anda dalam hal listening. Aplikasi ini juga akan mengoreksi anda dalam pengucapan setiap kosakata bahasa tersebut secara jelas dan benar.

Dongsa

Dongsa merupakan aplikasi yang digunakan untuk mempelajari aneka kata kerja dalam bahasa Korea. Aplikasi ini akan lebih fokus melatih anda dalam memahami konjungsi, dan aneka kata-kata kerja yang umumnya digunakan. dengan aplikasi ini anda lebih fokus menggunakan kata kerja secara jelas. aplikasi belajar berbahasa Korea ini juga sangat cocok digunakan untuk anda yang ingin belajar bahasa Korea secara lebih serius.

TOPIK ONE

Aplikasi ini akan menyediakan berbagai tahapan pengujian kemampuan bahasa Korea anda. anda akan dikelompokan menjadi 3 kategori yaitu pemula, menengah dan lanjut. Aplikasi ini akan menguji anda mengenai tata bahasa, membaca, menulis huruf Hangeul secara lebih mudah. anda akan diuji secara serius dengan aplikasi ini.

Learn Korean

Salah satu kunci mempelajari bahasa Korea adalah mempelajari Hangeul. Aplikasi ini akan membantu anda dalam belajar hangeul secara jelas. anda akan dilatih belajar hangeul mulai dari penulisan hingga membaca dan melafalkannya. Tentu saja anda juga akan dikategorikan menjadi beberapa tingkat sehingga proses belajarnya menjadi lebih mudah dengan satu aplikasi.

Itu dia beragam aplikasi untuk belajar berbahasa Korea yang bisa anda coba. Semoga membantu dan selamat mencoba. 

Baca Juga : 5 Aplikasi Perekam Layar PC.

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *