Cara Blokir Nomor Telkomsel

Cara Blokir Nomor Telkomsel
Rate this post

Cara Blokir Nomor Telkomsel – Bagaimana cara blokir nomor telkomsel yang mengganggu ? Terkadang ada saja kita menerima panggilan atau sms dari nomor telkomsel yang tidak kita ketahui.

Atau bahkan sudah kenal tetapi justru malah mengganggu anda dengan mengirim pesan yang isinya tidak penting sama sekali. Contohnya saja promosi produk tertentu yang sejatinya tidak anda sukai sama sekali dan malas untuk membaca pesan masuknya.

Terlebih saat ini kebutuhan HP sudah semakin kompleks, jadi tidak heran jika fungsi ponsel juga menuntut untuk memenuhi kebutuhan yang lebih banyak lagi.

Beruntung saat ini sudah ada beberapa cara jitu yang bisa anda coba supaya bisa blokir nomor telkomsel apapun alasannya. Dengan demikian nomor telkomsel yang anda blokir tersebut nantinya tidak akan bisa menghubungi anda sama sekali.

Cara Blokir Nomor Telkomsel

Ada beberapa cara blokir nomor telkomsel yang bisa anda coba salah satunya. Kita mulai dari fitur default melalui sistem Android.

Cara pertama ini khusus bagi anda pengguna android dan juga pengguna nomor Telkomsel yang sedang mendapat sms mengganggu. Biasanya pihak operator Telkomsel sendiri justru biang kerok utama yang sering mengirim SMS promosi secara terus menerus.

Akibat sering menerima SMS Telkomsel yang isinya promosi mengganggu ini membuat kebanyakan pengguna untuk memblokirnnya. Karena itulah pihak developer Android ini juga memahami akan situasi yang tidak menyenangkan ini sehingga ada fitur blokir SMS.

1. Menggunakan fitur bawaan Android untuk blokir nomor Telkomsel

Cara Blokir Nomor Telkomsel

Apabila anda ingin membersihkan inbox sms anda dari pesan Telkomsel yang mengganggu maka bisa aktifkan fitur blokir bawaan Android.

Baik kostum Android maupun stok sama-sama sudah mempunyai fitur blokir yang bagus ini. Caranya sangat mudah, anda tinggal buka sms anda lalu masuk ke inbox.

Setelah itu pilih pesan yang ingin anda blok permanen dengan cara ketuk dan tahan hingga muncul opsi centang. Selanjutnya akan muncul tombol block yang bisa langsung anda tekan.

Selesai, sangat simpel sekali dan dengan demikian nomor dari yang anda blok tersebut tidak akan mengirimkan sms promosi mengganggu lagi.

Cara pertama ini bisa menjadi rekomendasi terbaik karena sudah bisa memblokir dari sisi sistem Android itu sendiri. Jadi bahkan tidak terbatas hanya untuk nomor Telkomsel saja melainkan bisa juga untuk nomor provider lain.

Dengan demikian ketika anda ingin buka inbox sms tidak akan melihat isi pesan yang tidak penting lagi dan bisa menjadi lebih bersih.

2. Blokir dengan menggunakan Dialpad

Cara Blokir Nomor Telkomsel

Cara kedua ini berbeda dengan cara blokir yang bertama karena cara berikut ini menggunakan fitur bawaan yang telah disediakan oleh pihak Telkomsel sendiri.

Jadi apapun merk smartphone yang anda gunakan saat ini asalkan pakai nomor telkomsel pasti bisa langsung blokir nomor telkomsel yang dianggap mengganggu tersebut.

Buka ponsel anda dan silahkan ketik *500*22# lalu ketik tombol call atau panggil yang biasa terdapat pada handphone anda. Setelah itu akan muncul pesan pop up yang isinya kurang lebih berisi pilihan menu.

Pilih menu “blacklist” yang dalam hal ini terdapat pada nomor 4. Jadi klik nomor 4 dan tekan tombol dial atau panggilan. Lalu akan muncul pesan pop up kedua yaitu konfirmasi dan silahkan tekan aktifkan dengan menekan tombol 1.

Jika sudah anda gunakan metode sms untuk memasukkan nomor telkomsel yang ingin anda blokir. Adapun format yang digunakan kurang lebih seperti berikut ini.

Ketik dengan urutan : BTAM nomor yang ingin anda blokir.

Sebagai contoh anda tinggal masukan saja nomor seperti BTAM 089978991234 lalu kirim ke nomor 2255.

Atau jika anda punya lebih dari satu nomor telkomsel maka agar tidak bolak balik kirim sms silahkan gunakan format seperti ini.

Contoh blokir multi nomor telkomsel : BTAM 0812xxxxxxxx, 0812xxxxxxxx, 0812xxxxxxxx lalu kirim juga ke nomor 2255.

Harap perhatikan ganti nomor 0812xxxxxxxx dengan nomor yang anda ingin blokir. Gunakan tanda koma untuk memisahkan nomor satu dengan lainnya.

Format tipe kedua tersebut bisa anda pakai untuk blokir nomor sebanyak mungkin dengan menggunakan tanda koma hanya dengan sekali kirim SMS.

3. Cara hapus nomor blokir Telkomsel

Nah, ada kalanya anda berubah pikiran kalau nomor yang sudah diblokir ingin kembali diaktifkan. Jika anda menjumpai kebutuhan seperti ini maka sangat bisa sekali dan butuh format seperti berikut ini.

Gunakan metode SMS dengan format : BHAP nomor telkomsel lalu kirim ke 2255. Dengan demikian nomor yang semula sudah anda blokir maka kini bisa aktif lagi dan normal karena sudah anda hapus dari blacklist.

Supaya bisa mengetahui pasti apakah status nomor tersebut masih keblokir atau sudah aktif anda bisa gunakan format sms berikut ini.

Gunakan format SMS : black lalu kirim ke 2255.

Pihak server telkomsel akan membalas sms tersebut dan memberikan detail semua nomor yang status nya masih diblokir.

4. Memakai aplikasi pihak ketiga Truecaller

Nah, apabila cara blokir nomor telkomsel yang sudah kita bahas tadi masih belum cocok untuk anda praktekkan maka jangan khawatir karena masih ada cara lain.

Cara berikut ini memerlukan aplikasi tambahan yang bisa anda dapatkan dengan sangat mudah melalui google play store bagi pengguna HP Android.

Aplikasi bagus ini bernama Truecaller, silahkan download dan install ke HP Android anda terlebih dahulu. Dan jika sudah maka tinggal jalankan saja Truecaller.

Nah, setelah menjalankan aplikasi yang bernama Truecaller ini. Anda harus membuat akun terlebih dahulu dengan cara daftar yang tentunya bisa cepat.

Jika sudah maka anda bisa login untuk bisa memulai menikmati fitur blokir nomor melalui aplikasi Truecaller. Terdapat banyak fitur yang bisa anda gunakan dan sudah tentu sangat bermanfaat sekali untuk saat ini.

Terlebih kita tahu kalau saat ini berbagai pihak marketing sudah gila-gilaan melakukan promosi masal dengan menggunakan platform sms atau panggilan.

Jika anda ada nomor yang tidak suka maka bisa masukkan dengan menggunakan aplikasi bagus ini untuk blokir sms atau juga untuk panggilan.

Dan bukan hanya itu saja kehebatan aplikasi Truecaller ini karena aplikasi ini punya kecerdasan buatan yang bisa mendeteksi nomor spam.

Dengan kehadiran fitur AI yang begitu canggih ini maka anda dapat tertolong sekali karena secara otomatis sistem akan mendeteksi nomor spam.

Dengan begitu tidak ada lagi nomor asing yang melakukan panggilan ke nomor anda atau mengirim sms yang mengganggu. Jika anda masih ragu menggunakan aplikasi Truecaller ini, silahkan lihat sendiri review dari play store.

Dengan lebih dari setengah miliar user dari seluruh dunia telah menggunakan aplikasi blokir ini. Dan sudah ada belasan juta review yang rata-rata menghasilkan bintang mendekati lima.

Jadi tidak perlu ragu lagi untuk gunakan Truecaller sebagai senjata andalan anda guna menangkis semua nomor spam agar anda bisa lebih tenang dan tidak terganggu lagi.

Baca Juga : Cara Transfer Pulsa Telkomsel

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

slot gacor slot gacor slot thailand slot gacor slot thailand slot dana slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor