Daftar 10 Rekomendasi Merk Car Charger Terbaik di Tahun 2021 – Disaat sedang berpergian kalian pasti sangat membutuhkan ponsel pintar kalian, entah untuk menggunakan aplikasi navigasi, berfoto, berkomunikasi, ataupun menggunakan so-=-sial media. Tapi jika daya pada ponsel pintar kalian habis bagaimanakah solusinya? Ada 2 solusi untuk menangani daya baterai ponsel pintar habis ketika dalam perjalanan, yang pertama adalah mengisi daya menggunakan power bank dan yang kedua adalah menggunakan car charger. Nahh khusus kali ini kami akan membagian informasi mengenai merk car charger terbaik yang dapat kalian jadikan referensi dalam memilih car charger.
Sesuai namanya car charger ini digunakan untuk mengisi daya ponsel di dalam mobil, tetapi sebetulnya tidak hanya mobil, saat ini sudah ada beberapa jenis sepeda motor yang dilengkapi dengan soket untuk melakukan charging. Berikut ini kami akan membagikan informasi mengenai daftar rekomendasi merk car charger terbaik di tahun 2021 yang pastinya memiliki fitur dan harga yang berbeda namun tetap berkualitas yang dapat kalian pertimbangkan untuk dibeli.
Daftar 10 Rekomendasi Merk Car Charger Terbaik di Tahun 2021
-
Aukey CC-T13 – 500195
Car charger yang satu ini merupakan produk keluaran dari Aukey, salah satu merk aksesoris ponsel terbaik. Di beberapa marketplace car charger ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp. 100.000 hingga kisaran Rp. 200.000. Aukey CC-T13 – 500195 dilengkapi dengan Quick Charge 3.0 yang dapat mengisi daya perangkat yang Compatible hingga 4 kali lebih cepat. Selain itu car charger ini juga memiliki AiPower Adaptive Charging Technology yang dapat secara efisien mengisi semua perangkat dengan USB 5V. car charger dari Aukey ini juga diduking dengan adanya teknologi Intelligent Negotiation For Optimum Voltage atau yang desibut dengan INOV untuk keluaran daya yang disetel dengan baik serta siklus pengisian daya yang lebih optimal.
-
Spigen F31QC
Spigen F31QC dijual dengan kisaran harga Rp. 300.000 Car charger yang satu ini menggunakan teknologi power delivery 3.0 sampai dengan 30 watt dan juga Qualcomm Quick Charge 3.0 yang Compatible ketika digunakan untuk mengisi daya pada ponsel Android dan juga iOS. Car charger Spigen ini juga dilengkapi oleh perlindungan dari over-current, over-heating, over-charging, dan juga short circuit.
-
RAVPower RP-PC086
RAVPower RP-PC086 ini bisa anda dapatkan di marketplace favorit anda dengan kisaran harga RP. 100.000. car charger yang satu ini dilengkapi dengan 2.4 A port USB dan juga memiliki teknologi heat dissipation yang disempurnakan yang dapat membantu perangkat kalian tetap dingin dan juga dapat untuk melindungi perangkat kalian terhadap arus berlebihan, pengisi yang berlebihan, serta panas berlebih.
-
Baseus S13 Quick Charge 4.0
Car charger dari Baseus ini mendukung berbagai macam jenis protokol pengisian cepat, seperti, PPS, SCP, PD 3.0, FCP, MediaTek Pump Express plus, Quick Charge 3.0 dan juga Quick Charge 4.0. Baseus S13 ini memiliki tiga buah port USB, dua buah port USB biasa dan juga satu buah port USB tipe C. fitur lain dari Baseus adalah dilengkapi dengan Bluetooth 5.0 dan juga microphone HD built-in.
-
Tronsmart C3PTA
Car charger bernama Tronsmart C3PTA ini dijual dengan kisaran harga Rp. 170.000 Car charger ini dilengkapi dengan 3 buah port yang terdiri dari 1 buah port dengan teknologi Qualcomm Quick Charge 3.0 serta 2 buah port VoltQ. Car charger ini daapt digunakan untuk berbagai perangkat seperti ponsel pintar berbasis sistem operasi Android, ponsel pintar iOS hingga tab Android dan juga iPad. Nilai plus dari car charger Tronsmart C3PTA ini adalah dengan adanya jaminan keamanan dari CE, RoHS, dan juga FEE yang artinya produk ini telah berhasil memenuhi standar pengedaran di Amerika Serikat dan juga Eropa yang pastinya car charger ini sudah dilengkapi dengan pelindung korsleting, over heating, over charging, dan juga short circuit.
-
Merk Car Charger Terbaik, Baseus Enjoy Series 4
Varian car charger lainnya dari Baseus ini tidak kalah berkualitas dari produk Baseus yang kami sebutkan tadi. Car charger ini memiliki kabel ekspansi sepanjang 150 cm yang dapat digunakan oleh penumpang kursi belakang untuk mengisi daya. Selain itu bagian yang dirancang untuk penumpang dibelakang dilengkapi dengan gesper gantung yang akan memberikan kenyamanan ketika dipasang pada kursi bagian belakang. Produk dari Baseus ini dipasarkan dengan kisaran harga Rp. 120.000. car charger ini juga sudah dilengkapi dengan pelindung korsleting, over heating, over charging, dan juga short circuit.
-
Anker PowerDrive+ 2′
Merk yang satu ini disebut – sebut sebagai salah satu merk aksesoris ponsel terbaik. Anker telah mengeluarkan beberapa produk car charger berkualitas yang dilengkapi dengan fitur serta teknologi unggulan. Khususnya pada Anker PowerDrive+ 2 ini yang dilengkapi dengan 2 buah port USB dengan desain paling ringkas di pasaran yang memungkinkan penggunaan yang sangat mudah ketika berpergian. Kedua port dari Anker PowerDrive+ 2 ini dilengkapi dengan teknologi yang berbeda, pada port pertama dilengkapi dengan teknologi Quick Charge 3.0 yang dapat mengisi daya ke jumlah 80% hanya dalam waktu 35 menit. Sedangkan port kedua dilengkapi dengan teknologi Quick Charge 2.0. selain itu tidak ketinggalan car charger ini juga dilengkapi dengan perlindungan dari over-heating, over-charging, hingga short circuit. Kaian bisa membeli car charger ini di marketplace favorit kalian dengan kisaran harga Rp. 200.000.
-
Merk Car Charger Terbaik, Joyseus CM0005
Car charger Joyseus CM0005 ini dilengkapi dengan 4 buah port USB dengan kabel ekspansi yang cukup panjang, yakni 170 cm untuk digunakan pada bagian kursi belakang. Salah satu port dari car charger dilengkapi dengan teknologi Quick Charger 3.0. dari segi keamanan car charger Joyseus didukung dengan perlindungan short circuit, over-heating, over-charging, dan juga tegangan berlebih. Produk ini dapat anda temukan di marketplace favorit anda dengan harga yang sangat terjangkau, yakni dibawah RP. 100.000.
-
Philips DLP 2357
Philips juga memproduksi car charger berkualitas yang bernama Philips DLP 2357 yang dijual dengan kisaran harga Rp. 120.000. Philips DLP 2357 menawarkan 2 buah port USB ganda dengan masing – masing output 1 Ampere dan 2.1 Ampere. Selain itu car charger Philips DLP 2357 ini juga dilengkapi dengan perlindungan short circuit, over-heating, over-charging,
-
Merk Car Charger Terbaik, Mi 37W Dual-Port
Produk car charger dari Mi yang bernama Mi 37W Dual-Port ini dilengkapi dengan port ganda yang salah satunya memiliki kecepatan pengisian maksimum 27W untuk perangkat yang compatible. Car charger Mi 37W Dual-Port dilengkapi dengan perlindungan berlapis seperti perlindungan short circuit, over-heating, over-charging, car charger satu ini bisa kalian dapatkan di marketplace favorit kalian dengan kisaran harga Rp. 100.000.
Itulah rekomendasi merk car charger terbaik yang pastinya berkualitas. Berbagai fitur dan perbedaan harga yang kami jelaskan bisa jadi pertimbangan kalian dalam memilih car charger yang pas untuk kalian semua. Semoga informasi kali ini mengenai rekomendasi merk car charger terbaik ini dapat bermanfaat untuk kalian semua.
Baca Juga : Rekomendasi Merk Power Bank Terbaik Untuk iPhone 2021, Kualitas Terjamin!