Hargai Setiap Moment dengan 5 Aplikasi Feed Instagram Nyambung

Aplikasi Feed Instagram Nyambung
Rate this post

Hargai Setiap Moment dengan 5 Aplikasi Feed Instagram Nyambung – Instagram dapat menjadi tempat menyimpan moment terpenting. Tetapi moment itu menjadi tidak indah ketika disusun secara tidak rapi. Apalagi jika tujuannya untuk dipamerkan, akan menjadi sangat tidak menarik. Hanya dengan aplikasi feed Instagram nyambung setidaknya moment itu dapat diatur menjadi lebih indah.

Feed adalah moment yang terpajang setelah terupload. Hal inilah yang membuat tampilan profil Instagram menjadi menarik atau tidak. Pengaturan feed itu perlu, apalagi jika tujuannya untuk bisnis. Apa sajakah aplikasi pengaturan feed untuk membuat Instagram menjadi lebih menarik? Berikut daftar aplikasinya:

Hargai Setiap Moment dengan 5 Aplikasi Feed Instagram Nyambung

1. Grid Maker

Grid Maker menjadi salah satu aplikasi yang dapat memperindah tampilan feed. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk melakukan pemotongan gambar sesuai dengan keinginan pengguna. Selain itu pemotongan dapat dibagi menjadi 3 dimensi berbeda, yaitu 3×1, 3×2, 3×3, 2×2, 2×3, dan seterusnya.

Melalui aplikasi ini, hasil pemotongan gambar dapat langsung diupload ke Instagram. Aplikasi ini dapat ditemukan melalui Google Play Store. Memiliki ukuran yang kecil yaitu 6,3 MB yang pastinya tidak akan membebani memori. Aplikasi ini telah diinstal setidaknya 5 juta kali.

2. PanoramaCrop

Aplikasi Feed Instagram Nyambung

PanoramaCrop juga memiliki kemampuan yang sama baiknya dengan aplikasi sebelumnya. Aplikasi ini dapat melakukan pemotongan gambar bahkan hingga sepuluh potongan. Selain itu PanoramaCrop juga dapat melakukan perubahan pada rasio serta posisi, dan juga dapat mengatur rotasi gambar.

Aplikasi ini mendukung gambar beresolusi tinggi dan mempertahankan kualitas setelah pengeditan. PanoramaCrop dapat ditemukan melalui Google Play Store. Ukurannya cukup kecil, yaitu 7 MB. Meskipun begitu, aplikasi ini memiliki fitur yang cukup baik untuk mengatur feed Instagram.

3. InstaGrid

Aplikasi Feed Instagram Nyambung

Sama halnya dengan aplikasi feed Instagram nyambung yang lainnya, InstaGrid juga bisa menjadi aplikasi yang sangat direkomendasikan. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk melakukan pemotongan gambar sesuai keinginannya. Mulai dari 3 kotak hingga 18 kotak terpisah.

Aplikasi ini mempunyai kemampuan rotasi dan skala yang fleksibel. InstaGrid juga mendukung gambar dengan format PNG dan berkualitas tinggi. Hasil gambar dapat disimpan melalui penyimpanan internal/eksternal, atau juga dapat diupload langsung ke Instagram. Aplikasi ini membutuhkan sistem Android dengan versi 5.0 ke atas.

4. Photosplit

Rekomendasi berikutnya yang tidak kalah dengan aplikasi sebelumnya adalah Photosplit. Seperti namanya, aplikasi ini juga dapat membagi gambar menjadi beberapa bagian. Photosplit dapat menslice foto mulai dari 2×1, 1×3, 2×3, hingga 4×3. Aplikasi ini tidak memerlukan login dan tidak ada watermark.

Photosplit akan selalu menjaga kualitas gambar meskipun telah dipotong beberapa bagian. Memiliki design yang simple dan mudah dimengerti siapa pun. Ada fitur rotasi yang dapat memperindah tampilan feed. Dapat menyimpan gambar pada memori internal/eksternal, ataupun membaginya langsung ke Instagram.

5. Aplikasi Feed Instagram Nyambung, Giant Square

Aplikasi ini bisa dibilang sangat direkomendasikan, karena aplikasi ini adalah aplikasi yang multi ability. Tidak hanya berguna untuk feed Instagram, aplikasi ini juga dapat dipakai untuk Facebook ataupun Twitter. Aplikasi ini juga bagus untuk membuat gambar besar, misalnya spanduk atau semacamnya.

Disediakan juga fitur Text Editor yang memiliki setidaknya 47 jenis font. Dilengkapi juga dengan lebih dari 60 kolase. Aplikasi ini juga memungkinkan untuk mengimpor gambar langsung dari Flickr, Picasa, ataupun Instagram. Aplikasi ini hanya berukuran kecil yaitu 22MB untuk manfaatnya yang begitu besar.

Moment itu berharga, karena dari moment, segalanya bermula. Maka dari itu, mempercantik sosial media seperti Instagram juga penting untuk menjaga moment itu. Untunglah ada aplikasi feed instagram nyambung, sehingga semua itu dapat dilakukan. Hargailah setiap moment, karena itu tak mungkin kembali.

Baca Juga : 5 Aplikasi Mengatur Feed Instagram Agar Lebih Keren

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *