Tips Mengatasi Notifikasi Yang Tidak Muncul di Android

Mengatasi Notifikasi Yang Tidak Muncul
Rate this post

Tips Mengatasi Notifikasi Yang Tidak Muncul di Android – Smartphone Android sering disebut sebagai sebuah perangkat yang multifungsi, hal ini dikarenakan perangkat mungil tersebut memang bisa menjalankan berbagai macam fungsi yang sangat beragam. Smartphone berbasis Android memang bisa Anda gunakan untuk melakukan komunikasi, mendengarkan musik, menonton film, bermain game, bahkan untuk meningkatkan produktivitas. Banyaknya fungsi yang bisa dilakukan oleh smartphone Android menjadikan perangkat tersebut sangat sulit dipisahkan dari kehidupan masyarakat.

Sebagai pengguna smartphone berbasis Android tentunya Anda mengetahui bahwa notifikasi atau pemberitahuan akan muncul apabila ada pesan ataupun panggilan yang masuk. Notifikasi sendiri memiliki peran yang sangat penting karena tanpa adanya notifikasi, maka kita tidak akan tahu bahwa ada pesan ataupun panggilan yang masuk ke smartphone. Meskipun demikian terkadang ada pengguna smartphone Android yang mengalami masalah di mana notifikasi tidak mau muncul di perangkat Androidnya, berikut ini akan kami ulas cara mengatasinya.

Tips Mengatasi Notifikasi Yang Tidak Muncul di Android

Membersihkan Cache

Tips pertama yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi notif yang tidak muncul di Android adalah dengan membersihkan cache, cara yang satu ini bisa Anda lakukan melalui menu pengaturan ataupun dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Seperti yang Anda tahu bahwa file sampah atau cache akan terus menumpuk jika dibiarkan, yang mana hal ini akan bisa menyebabkan berbagai masalah.

Ijinkan Pemberitahuan Aplikasi

 Mengatasi Notifikasi Yang Tidak Muncul

Hal kedua yang juga bisa Anda lakukan untuk mengatasi notifikasi yang tidak muncul di Android yakni dengan mengecek ijin pemberitahuan aplikasi. Tentu saja Anda harus mengaktifkan ijin pemberitahuan pada semua aplikasi yang penting dengan tujuan agar notifikasi bisa muncul, Anda bisa masuk ke menu pengaturan, pilih pemberitahuan dan bilah status, kemudian aktifkan ijin pemberitahuan.

Aktifkan Suara dan Getar

 Mengatasi Notifikasi Yang Tidak Muncul

Cara berikutnya yang juga bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah notifikasi yang tidak muncul di Android yakni dengan mengaktifkan suara dan getar. Hal yang satu ini juga sangatlah penting untuk Anda lakukan dengan tujuan agar smartphone mengeluarkan suara dan juga getaran pada saat ada notifikasi yang masuk, cara yang satu ini bisa dilakukan melalui menu pengaturan.

Mengatasi Notifikasi Yang Tidak Muncul, Aktifkan Pemberitahuan Prioritas

Untuk mengatasi notif yang tidak muncul di perangkat Android, Anda juga harus mengaktifkan pemberitahuan prioritas, sebenarnya prioritas pemberitahuan akan berfungsi ketika Anda mengaktifkan mode jangan ganggu. Untuk bisa mengaktifkan pemberitahuan prioritas, maka Anda harus masuk ke menu pengaturan, pilih kelola pemberitahuan, pilih nama aplikasi, kemudian aktifkan pemberitahuan prioritas.

Aktifkan Pemberitahuan Pada Aplikasi Tertentu

Cara yang kelima ini bisa Anda lakukan apabila notifikasi tidak mau muncul pada aplikasi tertentu saja seperti misalnya pada  aplikasi Line yang tidak mau memunculkan notifikasi. Untuk melakukan hal ini Anda bisa masuk terlebih dahulu ke menu pengaturan yang ada di dalam aplikasi yang tidak memunculkan notifikasi, kemudian aktifkanlah pemberitahuan pada aplikasi tersebut.

Bagi Anda yang sedang mengalami masalah notifikasi yang tidak mau muncul di Android, maka Anda bisa melakukan beberapa cara di atas.

Baca Juga : Tips Menonaktifkan Notifikasi Instagram Yang Mengganggu

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

slot gacor slot gacor slot thailand slot gacor slot thailand slot dana slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor