Berikut Ini 6 Perbedaan Iphone 13 Series. Cari Tahu Disini

Perbedaan Iphone 13 Series
Rate this post

Perbedaan Iphone 13 Series – Setelah 1 tahun dengan Iphone 12, akhirnya Apple kembali mengeluarkan series Iphone terbarunya, yaitu Iphone 13.

Iphone 13 dirilis pada pertengahan bulan September 2021. Apple merilis Iphone 13 dengan beberapa series atau versi, meliputi Iphone 13 mini, Iphone 13, Iphone 13 pro, Iphone 13 pro max.

Series Iphone sangat ditunggu-tunggu oleh penggunanya di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Handphone (HP) keluaran dari Apple ini memiliki stigma digunakan oleh kalangan menengah ke atas.

Hal tersebut dikarenakan harganya yang cukup mahal untuk setiap series Iphone yang dirilis oleh Apple serta operating system yang dimiliki oleh Apple tidak digunakan.

Sebelum membeli Iphone 13, kamu harus tau apa saja yang membedakan antara series Iphone 13 ini dan apakah hal-hal tersebut worth it untuk menjadikan Iphone 13 sebagai daily driver kamu?

Kamu ga perlu bingung akan hal tersebut, karena seluruh informasi terkait Iphone 13 akan diberikan di bawah ini, yuk disimak!

6 perbedaan Iphone 13 series

  1. Kamera

Perbedaan Iphone 13 Series

Kamera dari HP Iphone merupakan salah satu hal yang sangat iconic. Apple mencetuskan untuk memakai kamera lebih dari 1, tepatnya mencapai 3 untuk series pro.

Bahkan di Indonesia, sempat trend dengan sebutan HP boba. Hal ini dikarenakan kamera Iphone yang memiliki bentuk seperti boba.

Pada series Iphone 13, khususnya di Iphone 13 mini dan Iphone 13 memiliki kesamaan pada kameranya, yaitu memiliki 2 kamera.

2 kamera tersebut terdiri dari kamera utama dan juga kamera wide angle. Selain itu kedua kamera tersebut memiliki sama-sama memiliki resolusi 12 MP dengan bukaan f/1.6 untuk kamera utama dan f/2.4 untuk kamera wide angle.

Sedangkan untuk kamera Iphone 13 pro dan 13 pro max memiliki jumlah kamera yang lebih banyak dibandingkan series Iphone 13 mini dan Iphone 13, yaitu 3 kamera.

3 kamera untuk Iphone 13 pro dan Iphone 13 pro max tersebut terdiri dari:

  • kamera utama yang memiliki resolusi 12 MP dengan bukaan f/1.5
  • kamera telephoto dengan resolusi 12 MP dengan bukaan f/2.8 yang dapat melakukan 3x optical zoom
  • kamera ultrawide beresolusi 12 MP dengan bukaan f/1.8

Diantara 4 series Iphone 13 ini, terdapat kesamaan pada resolusi kameranya. Serta pada kamera utama sama-sama memiliki Optical Image Stabilization agar gambar atau video yang diambil tidak goyang.

  1. Ukuran

Perbedaan Iphone 13 Series

Dari 4 series yang dikeluarkan oleh Apple untuk Iphone 13, memiliki ukuran yang berbeda-beda. Iphone 13 mini cocok untuk kamu yang tidak menginginkan HP dengan ukuran besar.

Dilansir dari halaman resmi Apple, ukuran yang dimiliki oleh masing-masing series Iphone 13 bisa kamu lihat di tabel ini ya:

Ukuran Tinggi Lebar Layar Berat Tebal
Iphone 13 mini 131,5 mm 64,2 mm 5,4 inci (diagonal) 140 gram 7,65 mm
Iphone 13 146,7 mm 71,5 mm 6,1 inci (diagonal) 173 gram 7,65 mm
Iphone 13 Pro 146,7 mm 71,5 mm 6,1 inci (diagonal) 203 gram 7,65 mm
Iphone 13 Pro Max 160,8 mm 78,1 mm 6,7 inci (diagonal) 238 gram 7,65 mm

 

Berdasarkan tabel di atas, Iphone 13 mini memiliki ukuran yang paling kecil dibandingkan dengan series lainnya. Tentunya hal ini memberikan kenyamanan saat kamu pakai karena memungkinkan untuk dipakai dengan 1 tangan.

Namun, dikarenakan ukurannya yang kecil, jika kamu memakai Iphone untuk menonton video atau pun bermain games maka akan terasa tidak terlalu memuaskan.

Untuk ukuran Iphone 13 dan Iphone 13 pro, memiliki ukuran yang hampir sama. Letak perbedaannya berada di beratnya. Kurang lebih untu Iphone 13 lebih ringan 30 gram dibandingkan Iphone 13 pro.

Untuk series dengan ukuran yang paling besar adalah Iphone 13 pro max. Jika kamu menginginkan kepuasan dalam bermain games atau menonton video di Iphone, kamu bisa mempertimbangkan untuk membeli Iphone 13 pro max.

Tetapi, karena ukurannya yang paling besar dan berat, kemungkinan kamu tidak akan bisa mengoperasikan HP ini dengan menggunakan 1 tangan.

  1. Perbedaan Iphone 13 Series, Refresh Rate

Refresh rate merupakan ukuran untuk melihat seberapa cepat layar dapat memproses atau memperbaharui pixel yang ada di layar per detik.

Untuk refresh rate sendiri diukur menggunakan satuan “Hz”. Sebagai contoh jika suatu HP memiliki refresh rate 60hz, maka layar HP tersebut memiliki kemampuan memperbaharui pixel 60 kali per detik.

Semakin tinggi refresh rate yang dimiliki oleh suatu HP maka akan semakin nyaman digunakan bagi mata. Akan tetapi, jika kamu tidak memperhatikan fitur yang satu ini maka tidak akan terlalu terasa perbedaannya.

Iphone 13 mini dan Iphone 13 sama-sama memiliki refresh rate 60Hz. Sedangkan untuk Iphone 13 pro dan Iphone 13 pro max memiliki refresh rate 120Hz.

Refresh rate yang semakin tinggi akan membuat kamu nyaman untuk melakukan aktivitas seperti browsing social media atau pun menonton film. Ditambah dengan ukuran layar yang besar dari Iphone 13 pro dan Iphone 13 pro max.

  1. Baterai

Perbedaan Iphone 13 Series

Ukuran yang berbeda akan berpengaruh kepada kapasitas baterai yang mampu ditampung di setiap series Iphone.

Sesuai dengan ukurannya, Iphone 13 mini memiliki kapasitas baterai yang paling kecil, yaitu 2438 mAh. Sedangkan untuk Iphone 13 memiliki kapasitas 3240 mAh.

Untuk series Iphone 13 pro memiliki kapasitas baterai 3095 mAh sedangkan untuk series tertinggi Iphone 13, yaitu pro max memiliki kapasitas baterai sebesar 4352 mAh.

Apple mengclaim bahwa Iphone 13 mini dapat tahan selama 17 jam, sedangkan Iphone 13 tahan hingga 19 jam.

Sedangkan untuk Iphone 13 pro akan tahan hingga 22 jam dan Iphone 13 pro max tahan hingga 28 jam. Estimasi waktu itu diberikan jika dalam keadaan stand by.

  1. Kapasitas Penyimpanan

Perbedaan Iphone 13 Series

Kapasitas penyimpanan pada HP, khususnya untuk series Iphone sangatlah penting mengingat tidak ada slot tambahan untuk kartu memori.

Apple merilis beberapa series Iphone 13 dengan kapasitas penyimpanan yang berbeda-beda.

Untuk Iphone 13 mini dan Iphone 13 dibekali dengan opsi kapasitas penyimpanan 128GB, 256GB, dan 512GB.

Sedangkan untuk Iphone 13 pro dan Iphone 13 pro max memiliki opsi kapasitas penyimpanan  yang lebih banyak, yaitu 128GB, 256GB, 512GB, hingga 1TB.

Bagi kamu yang berencana untuk membeli Iphone 13 dengan kapastias lebih dari 128GB, akan bisa memaksimalkan fitur raw dalam pengambilan video.

Jika kamu hanya membeli Iphone 13 dengan kapasitas 128GB, masih bisa memiliki file raw untuk video namun tidak bisa memaksimalkan kualitasnya ke 4K.

  1. Perbedaan Iphone 13 Series, Harga

Perbedaan Iphone 13 series yang terakhir adalah harganya. Meskipun harga yang akan masuk di Indonesia belum resmi, namun kamu dapat memperikarakan dari harga resmi yang dirilis oleh Apple:

  • Iphone 13 mini untuk varian 128 GB seharaga US$ 699
  • Iphone 13 untuk varian 128 GB seharaga US$ 799
  • Iphone 13 pro untuk varian 128 GB seharaga US$ 999
  • Iphone 13 pro max untuk varian 128 GB seharaga US$ 1099

Nah itu dia 6 perbedaan Iphone 13 series yang dapat kamu jadikan pertimbangan untuk membeli series mana yang sesuai dengan kebutuhan kamu.

Mengutip kata-kata dari David GadgedIn “Beli lah HP sesuai kebutuhan dan kemampuan”, yuk mari kita nabung bersama agar bisa membeli Iphone ini.

Baca Juga : Cara Mengatasi Iphone yang Lemot Agar Cepat Kembali

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *