Cara Setting APN Indosat

5/5 - (470 votes)

Cara setting APN Indosat – Di zaman yang serba canggih seperti sekarang ini, koneksi internet sudah menjadi kebutuhan hampir semua orang yang ada di muka bumi ini. Tanpa adanya jaringan internet, tentu kita akan tertinggal dari perkembangan sekitar bahkan dunia sekalipun. Apalagi di masa pandemi COVID-19 ini tentu saja kita membutuhkan informasi yang lebih bukan hanya dari televisi saja melainkan dari beberapa media lainnya seperti media sosial. 

Ketika akan berselancar di dunia maya tentu saja anda membutukan jaringan internet yang stabil dan cepat. Namun terkadang, beberapa orang sering mengalami kesulitan saat berselancar di dunia maya, salah satu kesulitan yang dialami karena leletnya koneksi internet. Hal ini tentu saja akan cukup mengganggu apalagi jika anda sedang zoom meeting atau kuliah online. Bisa-bisa kegiatan anda akan terganggu karena jaringan internet yang tidak stabil. 

Umumnya beberapa masalah kurang stabilnya jaringan internet yaitu dikarenakan anda belum menyetting APN dengan benar. Apa itu APN? Bagaimana cara setting-nya? Simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Sekilas Tentang APN Dan Fungsinya!





Bagi anda pengguna android sebenarnya tidak akan asing dengan APN. Namun terkadang tidak sedikit orang yang belum mengetahui sepenuhnya tentang APN itu apa. Nah, APN (Acces Point Names) merupakan sebuah gerbang untuk jaringan GPRS, GSM, 3G dan 4G. APN memiliki peran yang sangat penting yaitu sebagai penghubung perangkat android atau iOS dengan jaringan internet. 

Sebagai pengguna Android maupun iOs tentu saja anda perlu men-setting APN dengan tepat, karena jika pengaturan APN di smartphone anda keliru maka bisa menyebabkan masalah para koneksi internet. Nah, untuk itu tentu saja anda perlu mencermati bagaimana cara setting APN dengan tepat. 

Setiap operator seluler tentu saja memilki cara setting APN yang berbeda-beda. Misalnya saja cara setting APN Indosat dengan cara setting APN XL tentu akan jelas berbeda terutama dalam hal data APN yang harus anda isi saat melakukan setting. Nah, dikarenakan masih banyak yang belum mengetahui bagaimana cara setting APN, pada ulasan kali ini kita akan membahas tentang cara setting APN Indosat. 

Inilah Langkah Mudah Serta Cepat Cara Setting APN Indosat 





Seperti yang kita ketahui bahwa Indosat adalah perusahaan salah satu penyedia jasa dan jaringan telekomunikasi di seluruh Indonesia. Perusahaan tersebut menawarkan saluran komunikasi untuk para pengguna telepon gengam dengan pilihan prabayar ataupun pascabaya dengan merek Indosat Ooredoo. 

Walaupun merupakan salah satu perusahaan telekomukasi besar di Indonesia, terkadang masih banyak pengguna Indosat yang mengeluhkan jaringan kurang stabil. Seperti telah disebutkan pada ulasan diatas bahwa terdapat beberapa faktor yang menyebabkan jaringan internet tidak stabil. Salah satunya karena setting APN belum dilakukan dengan tepat. 

Nah, bagi anda yang memang sedang mengalami masalah tersebut. Simak berkut langkah mudah dan cepat cara setting APN Indosat yang sebaiknya diketahui. 

Cara Setting APN Indosat Ooredoo Di Android

Cara Setting APN Indosat

Bagi anda pengguna smartphone Android, anda bisa mengubah pengaturan APN dengan sangat mudah. Berikut langkahnya: 

  • Pertama, bukalah menu Pengaturan atau Setting pada Handphone anda. 
  • Selanjutnya buka menu Pengaturan Mobile Network.
  • Lalu klik menu Jaringan Dan Internet atau Koneksi. 
  • Pilih menu Mobile Network atau Jaringan Seluler. 
  • Setelah masuk ke menu tersebut, klik menu Advanced lalu pilih Acces Point Names atau Nama Titik Akses. 
  • Pada halaman APNs, tambahkan pengaturan baru dengan klik tanda “+” atau tambah. 
  • Aturlah settingan APN Sesuai dengan daftar settingan APN Indosat Ooredoo. 
  • Jika semua pengaturan sudah selesai, klik ikon titik tiga yang berada di pojok atas lalu pilih Save atau Simpan. 
  • Selesai, settingan akan tersimpan otomatis dan anda bisa memilihnya ketika akan menggunakannya. 

Cara Setting APN Indosat Ooredoo Di iPhone 





Cara Setting APN Indosat ios

Selanjutnya, cara setting APN ini khusus untuk anda pengguna perangkat berbasis iOS seperti iPhone. Cara setting juga tentu saja sangat mudah, berikut langkahnya: 

  • Pertama, bukalah pengaturan pada smartphone anda. 
  • Setelah masuk ke menu Setting atau Pengaturan, pilih menu Cellular atau Seluler. 
  • Pilihlah menu Cellular Data Network atau Jaringan Data Seluler. 
  • Isilah pengaturan LTE untuk bisa mengatur settingan APN pada iPhone secara langsung (hanya saja hal ini sifatnya opsional). 

Nah itulah kedua cara setting APN Indosat Ooredoo di Android dan iPhone. Pada saat setting, anda perlu memasukkan salah satu daftar APN. Dipastikan anda semua belum mengetahui daftar APN Indosat Ooredoo sehingga berikut daftar APN yang harus anda isi: 

Settingan APN Indosat Default 





Pertama khusus untuk anda yang akan setting APN Indosat Default. Berikut daftar yang harus anda isi: 

  • Nama : Indosat APN 1 
  • APN : indosatgprs 
  • Proxy : 10.19.19.19
  • Port : 8080
  • Nama Pengguna : Indosat 
  • Kata Sandi : Indosat
  • Server : tidak perlu di isi (kosongkan) 
  • Mmsc : tidak perlu di isi (kosongkan)
  • Proxy mms : tidak perlu di isi (kosongkan)
  • Port mms : tidak perlu di isi (kosongkan)
  • Mcc : 510 
  • MNC : 01
  • Jenis Autentikasi : – 
  • Jenis APN : Default, supl
  • Protokol APN : ipv4
  • Protokol Roaming APN : ipv4

Settingan APN Indosat Ooredoo Super Internet 





Setting APN satu ini sangat cocok untuk anda pengguna Super Internet yang memiliki kecepaan koneksi hingga 42 Mbps ditambah dengan jaringan DC-HSPA+. Namun, tentu saja anda juga bisa menggunakan settingan APN ini untuk jenis paket Indosat lainnya. Berikut daftar settingannya: 

  • Nama : Indosat4G
  • APN : indosatgprs 
  • Proxy : 10.19.19.19
  • Port : 8080
  • Nama Pengguna : Indosat 
  • Kata Sandi : Indosat
  • Server : wap.indosat.com 

Settingan APN Untuk Indosat 4G 





Settingan selanjutnya yaitu settingan APN untuk para penguna paket internet Indosat 4G pada jaringan Indosat Ooredoo. Berikut ini settingannya: 

  • Nama : INDOSAT 
  • APN : internet
  • Nama Pengguna : –
  • Kata Kunci : – 

Selain diatas, anda juga bisa menggunakan settingan lain yang bisa dibuat dengan manual agar mendapatkan kualitas jaringan tercepat. Berikut beberapa contohnya: 

  • Nama APN : indosat APN 1 
  • APN : lte 
  • Untuk pengaturan proxy dan lainnya tidak perlu di atur lagi. 

Contoh lainnya: 

  • Nama APN : indosat APN 2 
  • APN : Free 
  • Pengaturan proxy dan lainnya tidak perlu diatur lagi. 

Contoh berikutnya: 

  • Nama APN : indosat APN 3
  • APN : internet 
  • Pengaturan proxy dan lainnya tidak perlu diatur lagi. 

Nah itulah daftar settingan APN Indosat yang bisa anda gunakan. Jika settingan telah selesai anda bisa mengakses kecepatan internet anda menggunakan aplikasi. Namun jika anda sudah melakukan setting namun koneksinya masih tetap gagal maka anda bisa mengganti dengan opsi lain dengan memilih salah satu diatas lagi. 

Gagalnya koneksi tersebut umumnya disebabkan karena tidak tersedianya dukungan terhadap settingan APN di wilayah anda tinggal atau bisa jadi rumah anda jauh dari BTS Indosat. Itulah sekilas tentang APN hingga cara setting APN Indosat di Android dan iPhone. Dengan menyetting APN dengan tepat tentu anda bisa meminimalisir koneksi internet tidak stabil. Selain itu jika anda pengguna layanan jaringan XL dan ingin setting APNnya seperti Indosat, anda bisa mengunjungi langsung artikel kami yaitu Cara Setting APN XL. Semoga bermanfaat!

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

slot gacor slot gacor slot thailand slot gacor slot thailand slot dana slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor