Data Resource Mobile Legend Tidak Muncul

Data Resource Mobile Legend Tidak Muncul
4/5 - (1 vote)

Data Resource Mobile Legend Tidak Muncul – Bagaimana cara mengatasi data Resource Mobile Legend tidak Muncul ? Mobile Legend memang selalu membutuhkan koneksi internet agar para player bisa memainkannya dengan lancar.

Perlu anda ketahui bahwa aplikasi ML atau mobile legend selalu memerlukan data atau resource tambahan yang harus di download terlebih dahulu agar bisa dimainkan dengan lancar.

Hal ini sangat penting sebab untuk file-file besar memang harus berada di lokal memori terlebih dahulu agar game bisa berjalan dengan cepat. Apabila anda masih awam karena baru pertama kali main game ML maka ada baiknya mengetahui cara download data mobile legends terlebih dahulu.

Biasanya ukuran file aplikasi mobile legends yang ada di playstore hanya sekitar 100MB saja. Ukuran file app ML default memang terbilang kecil, sedangkan ukuran file yang sebenarnya ketika sedang dijalankan jauh lebih besar lagi.

Maka dari itu diperlukan data resource atau obb tambahan yang berukuran cukup besar agar game ML bisa dimainkan dengan lancar. Untuk anda yang belum mengetahui, data resource pada game mobile legend merupakan kumpulan dari beberapa file tambahan. Data-data ini mempunyai fungsi yang penting dalam menjalnkan aplikasi ML.

Sehingga anda harus mendownload nya terlebih dahulu agar ML bisa dimainkan tanpa adanya kendala akibat koneksi internet yang kurang cepat. Jadi saat setelah melakukan install mobile legend maka anda harus mendownload data tambahan ini atau bisa juga saat adanya update dari server ML.

Lalu bagaimana jika anda hanya mendownload dari play store saja dan tidak menggunakan data tambahan ini ? Jika demikian maka sudah pasti akan banyak masalah yang muncul selama aplikasi sedang berjalan.

Contohnya saja fitur-fitur mobile legend seperti tampilan hero menjadi kotak atau bahkan tidak muncul sama sekali. Selain itu skin juga menjadi tidak berfungsi dengan baik karena file nya memang belum terdownload ke HP anda.

Tips cara mengatasi Data Resource Mobile Legend Tidak Muncul

Sebenarnya ada beberapa penyebab mengapa data resource Mobile Legend menjadi tidak muncul. Setiap orang bisa mengalami penyebab yang berbeda-beda yang kurang lebih adalah sebagai berikut.

Pertama player mobile legends bisa mengalami gambar hero menjadi tidak tampil. Biasanya hanya akan muncul berupa tanda tanya saja sebagai ganti dari gambar hero yang tidak muncul.

Saat masuk game, bentuk hero tidak tampil, melainkan hanya muncul bola cahaya saja. Lalu anda juga tidak bisa main Brawl Mode serta Angka download pada indikator yang tidak bertambah.

Nah, jika hal-hal tersebut yang sedang anda alami pada game ML maka bisa dipastikan bahwa itu karena download resource yang tidak jalan dengan baik. Perlu anda ketahui juga bahwa download resource atau download dalam game dilakukan saat mendownload konten game, seperti gambar, hero, bentuk hero, animasi/pergerakan hero, animasi skill, dan lain sebagainya.

Bagi anda yang baru pertama kali install mobile legends, download resource jelas jauh lebih besar ukurannya dibanding download di playstore. Namun untuk yang sudah pernah instal ML dan sudah pernah selesai download resource, maka download resource akan ada hanya saat ada update patch terbaru.

Dan apabila anda mendapati hanya bola cahaya putih saja saat masuk pertandingan, itu terjadi karena download resource belum selesai 100 persen.

Berikut ini beberapa cara mengatasi supaya hal-hal gangguan itu tidak muncul lagi saat anda bermain mobile legend.

1. Gunakan HP dengan memori internal besar

Data Resource Mobile Legend Tidak Muncul

Perlu anda ketahui bahwa kapasitas memori internal pada ponsel saat ini memang menjadi kebutuhan wajib yang harus ada pada ponsel gaming.

Jika kapasitas memori internal terlalu kecil maka tentunya bisa menjadi cepat penuh yang membuat aplikasi menjadi tidak bisa berjalan dengan baik.

Sebab jika kita perhatikan rata-rata aplikasi game atau aplikasi modern lainnya saat ini memang butuh ruang memori yang cukup besar. Kebanyakan aplikasi saat ini tidak cukup lagi hanya dengan ruang memori puluhan MB atau ratusan MB. Melainkan setidaknya harus ada 1 GB untuk tiap satu aplikasinya.

Jadi bukan hanya kapasitas RAM saja yang harus besar melain kan memori internal bawaan HP juga harus besar. Oleh karena itu anda harus perhitungkan dahulu dengan matang agar aplikasi yang terinstall pada HP telah mendapat ruang yang cukup.

Dan sebagai info tambahan saja bahwa total download App dan Resource ML adalah sekitar 700 MB sampai 1GB-an. Jadi pastikan HP anda telah memiliki ruang penyimpanan yang cukup agar aplikasi game bisa berjalan dengan baik.

2. Koneksi internet yang lancar

Data Resource Mobile Legend Tidak Muncul

Kebanyakan game mobile saat ini termasuk mobile legend membutuhkan koneksi internet yang cepat dan stabil. Sebab jika lambat maka secara otomatis akan terputus dari server game ML agar waktu requestnya bisa terpakai oleh user yang lainnya.

Kecepatan internet untuk main game tidak sama dengan kebutuhan akses untuk website yang sudah bisa hanya dengan kecepatan rendah saja.

Era 5G kini sudah nyata ada yang kehadirannya cepat atau lambat akan menggantikan era 4G. Dengan mempersiapkan perangkat yang sudah support 5G maka kecepatan internet pastinya akan jauh lebih cepat lagi.

Dengan demikian tidak ada masalah lagi saat ingin memainkan game ML akibat dari koneksi internet yang lambat. Jadi fitur-fitur seperti hero dan skin lainnya pasti dapat muncul dan berfungsi dengan baik.

3. Data Resource Mobile Legend Tidak Muncul, Rajin update sistem

Akan lebih baik jika fitur auto update pada sistem operasi dan semua aplikasi bawaan aktif. Namun tentunya tidak semua orang suka dengan kondisi seperti ini.

Jadi solusi terbaiknya untuk pengguna HP yang fitur auto update-nya mati adalah dengan sering rajin mengecek apakah ada update sistem terbaru. Jika ada dari pihak server maka anda bisa melakukan back up terlebih dahulu baru setelah itu melakukan update agar bisa mendapatkan kinerja aplikasi yang lebih optimal.

4. Coba install ulang dari google play store

Pada kasus tertentu apabila anda mengalami banyak masalah dan sudah berkali-kali namun masih belum pulih juga. Jalan satu-satunya yaitu menghapus aplikasi ML secara total dari HP anda kemudian lakukan instal ulang kembali.

Biasanya cara ini bisa berhasil karena ada beberapa file yang sebelumnya crash menjadi terhapus dan saat install baru maka sudah tidak terjadi lagi. Pastikan saja bahwa saat download dan install ulang aplikasi dari google play store koneksi internet dalam keadaan kencang dan stabil.

Sebab jika tidak maka bisa menyebabkan terjadinya file corrupt akibat koneksi internet yang terlalu lambat dan tidak stabil. Gunakan WiFi terpercaya yang cepat dan stabil.

Atau jika anda menggunakan paket internet maka sebisa mungkin pilihlah paket kuota dari provider yang anda gunakan sekarang. Sebab paket kuota biasanya memiliki kecepatan yang maksimal untuk bisa mengakses internet lebih cepat.

Baca Juga : Mengatasi mobile legend tidak bisa dibuka

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *