Hero Terkuat di Mobile Legends di 2021

HERO TERKUAT DI MOBILE LEGENDS DI 2021
5/5 - (30 votes)

Hero terkuat di Mobile Legends di 2021 – Siapa yang gak kenal game satu ini? Sejak kemunculannya di tahun 2016, Mobile Legends berhasil menarik perhatian gamers terutama di kawasan Asia.

Game jenis MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) besutan Moonton Technology ini berhasil memecahkan milestone 1 milyar unduhan di bulan Oktober 2020. Pemain dari Asia Tenggara seperti Indonesia, Malaysia, dan Filipina menjadi penyumbang terbesar angka pengunduh Mobile Legends.

Meskipun kini game jenis MOBA mulai banyak bermunculan, hal ini tidak serta merta membuat Mobile Legends ditinggalkan oleh pemainnya.

Berbagai alasan berhasil membuat pengguna masih setia dengan Mobile Legends, seperti mudah untuk dimainkan, ukuran game yang tidak terlalu besar, grafis game yang tidak monoton, tersedianya beragam event baru, hingga dapat dimainkan bersama teman adalah beberapa alasan tersebut.

Update Hero Mobile Legends Terbaru 2021

Hero ML 2021 terbaik

Agar semakin memuaskan penggunanya, Moonton terus melakukan update pada game Mobile Legends. Update sudah tersedia sejak 10 Juni 2021 lalu menjadi versi 1.5.88.6441.

Terdapat beberapa komponen yang diperbarui Moonton, mulai dari revamp (pembaruan) heroes, hingga optimasi Star-Up Point dan Protection Point.

Pada versi baru, terdapat 4 heroes yang diketahui mengalami revamp. Heroes ini merupakan karakter yang sempat terkenal namun mulai jarang digunakan. Karakter yang mendapatkan revamp di antaranya Karina the Shadow Blade, Alpha the Blade of Enmity, Minotaur the Son of Minos, dan Sun the Monkey King.

Masing-masing heroes dirombak baik dari segi tampilan dan skills-nya. Penasaran dengan tampilan dan skills barunya? buruan update Mobile Legends-mu ya!

Selain revamp beberapa heroes, Moonton juga meningkatkan sistem equipment game. Peningkatan yang dilakukan di antaranya mengganti equipment Jungle dan Roam menjadi Jungling and Roaming Footwear, menambah tiga equipment baru (War Axe, Shadow Twinblades, Radiant Amor), serta menyesuaikan lebih dari 20 equipments yang sudah ada.

Satu hal lagi yang tercantum dalam rincian update adalah mengenai berakhirnya Season 20 pada tanggal 18 Juni 2021 dan pemain bisa langsung mengklaim hadiah dari Season 20.

Bocoran Next Update Mobile Legends

Meskipun baru di-update awal Juni kemarin, kabar bahwa Mobile Legends akan mengalami perombakan besar-besaran sudah mulai santer terdengar. Kabarnya, Moonton akan meluncurkan Project Next Phase 3 di awal bulan September 2021 mendatang.

Sampai saat ini belum ada penjelasan rinci mengenai update Mobile Legends mendatang. Hanya saja, sudah dapat dipastikan bahwa terdapat beberapa heroes lain yang akan mengalami revamp di versi terbaru nanti. Heroes tersebut adalah Faramis, Vexana, Kagura, Hayabusa, dan Franco.

Selain revamp beberapa heroes, Project Next Phase 3 nanti juga mencakup perombakan pada desain monster dan creep jungle, user interface (UI), dan desain peta yang akan dibuat menjadi lebih detail.

Wah, jadi makin gak sabar nih nunggu sampai bulan September!

Gameana, setelah tahu update Mobile Legends makin gak sabar kan untuk mabar?

Anyway, penasaran gak sih sama karakter-karakter terkuat di Mobile Legends bulan ini? Apakah karakter yang baru mendapat revamp adalah salah satunya? Yuk, cari tahu.

Daftar Hero Terkuat di Mobile Legends di 2021

Biar permainanmu makin seru, pastinya dibutuhkan strategi dan pemilihan karakter hero yang tepat. Dengan memilih heroes yang andal dan kuat, akan membuat kesempatan menang bagi timmu semakin terbuka lebar.

Berikut ini adalah daftar ter-update heroes Mobile Legends terkuat berdasarkan roles­-nya.

Role Marksman

HERO TERKUAT DI MOBILE LEGENDS DI 2021 MM

Tugas: sering dijadikan sebagai main heroes dalam pertempuran. Memiliki efek damage yang besar dibanding role lain sehingga sering ditaruh saat pertengahan hingga akhir game.

Setidaknya terdapat 17 heroes Marksman yang masuk ke dalam ranking Best MLBB di bulan Juni 2021. Dikutip dari afkgaming, berikut list-nya:

S Tier: Yi Sun-Shin, Claude, Granger, Propol & Kupa

A Tier: Brody, Hanaby, Wanwan

B Tier: Layla, Bruno, Kimmy, Miya

C Tier: Karrie, Irithel

D Tier: Clint, Moskov

E Tier: Lesley

Role Assassin

Tugas: mengeliminasi core members dari tim musuh dengan cepat, fokus menyerang saat suplai darah lawan makin menipis (disarankan agar hanya pemain professional yang menggunakan role ini karena Assassin memiliki Health Point yang rendah).

Terdapat 12 heroes Assassin yang masuk ke dalam ranking Best MLBB di bulan Juni 2021. Masih dikutip dari sumber yang sama, berikut adalah daftar Assassin dari terkuat ke terlemah:

S Tier: Natalia, Benedetta, Ling, Selena

A Tier: Helcurt, Hayabusa, Lancelot

B Tier: Gusion, Saber

C Tier: Fanny

D Tier: Hanzo, Karina

E Tier: –

Role Mage

HERO TERKUAT DI MOBILE LEGENDS DI 2021 Mage

Tugas: melancarkan burst damage dan mengontrol kerumunan dengan kekuatan ‘sihir’. Memiliki efek damage yang tinggi tapi Health Point (HP) rendah.

Di bagian Mage, terdapat 23 heroes yang masuk ke dalam list Best MLBB bulan Juni 2021. Apa saja heroes Mage yang termasuk? Ini dia list-nya:

S Tier: Esmeralda, Pharsa, Yve, Alice

A Tier: Kagura, Cecillion, Valir, Chang’e, Harley

B Tier: Cyclops, Harith, Lunox, Lylia

C Tier: Lou-Yi, Nana, Eudora, Zask, Gord

D Tier: Kadita, Odette, Aurora, Vale

E Tier: Vexanna

Role Fighter

Tugas: memimpin penyerangan ke tim lawan, melakukan upaya penyerangan dari jarak dekat.

Ada 30 heroes Fighter yang masuk ke dalam Best MLBB Juni 2021. Berikut urutan Fighter terkuat hingga terlemah:

S Tier: Chou, Paquito, Jawhead, Phoveus

A Tier: Silvana, Hilda, Thamuz, Bane, Yu-Zhong, Aldous, Lapu-Lapu

B Tier: Balmond, Leomord, Zilong, Guinivere, Freya, Roger, Khaleed

C Tier: Badang, Alpha, Alucard, Masha, Ruby

D Tier: Argus, X-borg, Martis, Terizla

E Tier: Minsithar, Sun, Dyroth

Role Support

Tugas: melakukan buffs dan debuffs, memberikan proteksi dan memperbaiki damage, serta memberikan pertolongan pada anggota setim.

Pada role Support, hanya terdapat 8 heroes yang masuk ke dalam daftar Best MLBB untuk bulan Juni 2021. Berikut daftarnya:

S Tier: Mathilda, Rafaela

A Tier: Angela, Diggie, Estes

B Tier: Carmilla, Kaja

C Tier: Faramis

D Tier: –

E Tier: –

Role Tank

Tank ML 2021

Tugas: menjadi umpan untuk memancing reaksi tim lawan atau bergabung dengan pertempuran tim. Hal ini dikarenakan Tank memiliki daya tahan yang besar untuk menghadapi heavy damage.

Last but not least, role Tank. Terdapat 16 heroes Tank yang masuk ke dalam Best MLBB bulan Juni 2021. Heroes yang dimaksud adalah:

S Tier: Baxia, Barats, Gloo

A Tier: Khufra, Atlas, Tigreal, Uranus, Grock

B Tier: Gatot Kaca, Johnson, Akai, Hylos

C Tier: Belerick, Lolita

D Tier: Franco, Minotaur

E Tier: –

 

Nah itu dia daftar ter-update hero terkuat di Mobile Legends di 2021 berdasarkan Best MLBB. Abis ini gak bakal salah pilih lagi dong pastinya? Happy mabar!

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor slot gacor