Cara Menyembunyikan Hasil Pertandingan ML 100% Mudah

Rate this post

Cara Menyembunyikan Hasil Pertandingan ML – Malu karena selalu kalah dalam permainan Mobile Legends (ML)? Tenang, karena pastinya ada cara menyembunyikan hasil pertandingan ML yang bisa dilakukan bagi kamu yang pemalu. Akan sangat bermanfaat jika pada suatu waktu kamu sedang mengalami apes maksimal dengan mengalami lost strike, atau kekalahan beruntun. Sangat memalukan bukan?

Hal tersebut bisa terjadi kepada siapa pun, baik pemain pro sekalipun. Kamu yang sudah pro dan tidak ingin terlihat ‘noob’, atau sebaliknya ketika kamu masih ‘noob’ dan ingin terlihat pro, juga bisa menyembunyikannya. Tujuan utamanya tidak lain agar tidak dilihat oleh pemain lain ketika membuka profil kamu. Anggap saja bahwa hal tersebut merupakan salah satu privasi yang tidak boleh diketahui orang lain.

Perlu diketahui, fitur ini masih merupakan uji coba sehingga sering ditemukan bug ketika melakukannya. Dengan kata lain, fitur menyembunyikan history pertandingan ML masih belum sempurna. Jadi, kamu memerlukan beberapa hal yang harus dipersiapkan, yaitu menggunakan advanced server Mobile Legend dan server original.

Apa Itu Advance Server ML?

Mari kita kenalan dulu dengan yang namanya advanced server sebelum membahas lebih lanjut mengenai cara menyembunyikan hasil pertandingan ML. Sebelum melakukan update mayor, yaitu penambahan map, item, hero, skin DLL, Moonton biasanya mengujinya terlebih dahulu di server sementara. Nah, itulah yang dikenal dengan advanced server.

  • Tidak semua akun bisa masuk kesana, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Agar kamu mengetahui apakah bisa menyembunyikan history, pahami dulu persyaratan berikut!
  • Minimal akun level 20.
  • Hanya untuk wilayah Asia Tenggara.
  • Bermain hanya di mode classic, magic chess, rank, dan brawl ketika masuk di advance server yang dimaksud.
  • Pengguna terbatas dan hanya untuk yang sudah melakukan pendaftaran saja.
  • Khusus untuk pengguna Android, sementara untuk iPhone tidak bisa masuk advanced server.

Cara Masuk Advance Server ML 2021

Sudah yakin bahwa kamu memenuhi semua persyaratan diatas? Nah, sekarang saatnya kamu harus mengetahui cara membuat akun advance server ML dan masuk di dalamnya. Berikut cara yang bisa kamu lakukan, pastikan tidak ada yang terlewat ya!

  • Masuk ke pengaturan.
  • Lihat bagian bawah layar, klik ‘server test’.
  • Pada notifikasi advanced server ML yang muncul, silahkan klik ‘masuk’.
  • Restart aplikasi game tersebut dengan cara keluar kemudian login kembali.
  • Ketika memasuki tahap ini, jangan kaget karena akun kamu tampak seperti baru.
  • Klik ‘buat akun baru’. Langkah ini tidak akan menghapus akun asli yang kamu miliki, karena beda server.
  • Ikuti tour (tutorial) yang diberikan sampai selesai.
  • Setelah itu, kamu bisa langsung memilih mode permainan atau mencoba update terbaru yang masih belum dirilis.
  • Untuk kembali ke server original, cukup klik ‘original server’ yang ada di bagian bawah.

Cara Menyembunyikan Hasil Pertandingan ML di Original Server

Semua yang kami jelaskan diatas masih berkaitan, jadi kamu harus benar-benar memahaminya agar cara tidak memperlihatkan hasil pertandingan di ML bisa 100% sukses. Ketika kamu berada di advanced server, pastinya tidak mengalami kesulitan apapun untuk hide history ML, karena fitur tersebut bisa kamu temukan di menu profil.

Akan tetapi hal itu tidak cukup membantu karena akun utama kamu bukan berada di advanced server bukan? Melainkan di server original. Kamu juga tidak akan menemukan fitur hide history battle di server original. Lalu bagaimana cara menyembunyikan hasil pertandingan ML di sever original? Yakni dengan memanfaatkan bug menggunakan advanced server dan juga original sever.

  1. Siapkan dua akun yang berbeda, masing-masing digunakan di server yang berbeda.
  2. Masuk atau login akun yang sudah dibuat tadi ke advanced server.
  3. Jika sudah berhasil login, segera ganti ke server original.
  4. Masuk kembali ke akun advanced server untuk mendapatkan bug yang dimaksud.
  5. Akan tetapi sebelum masuk ke akun advanced server, kamu akan mendapatkan notifikasi pergantian yang dimaksud.
  6. Tekan ‘kembali’ pada posisi tersebut, jangan pilih opsi ‘OK’ ya, karena dipastikan bug tidak akan berhasil.
  7. Setelah menekan tombol ‘kembali’ kamu tidak jadi masuk ke advanced server kan? Artinya masih tetap dalam server sebelumnya, yaitu original.
  8. Nah, silahkan kamu lanjutkan dengan klik menu ‘profil’.
  9. Pada bagian hasil pertandingan ML, kamu centang opsi tersebut.
  10. Kemudian ‘OK’.
  11. Setelah itu, coba kamu restart aplikasi game Mobile Legends dengan cara keluar dulu lalu masuk kembali.

Pada bagian pergantian server seperti langkah nomor 3 dan 4, kamu harus melakukannya dengan cepat ya! Jika tidak, maka bug yang dimaksud tidak akan muncul. Jika sudah demikian, kamu harus mengulang langkah mulai awal. Lakukan hingga berhasil keluar fitur hasil pertandingan di menu profil.

Baca Juga: Hero ML Paling Sakit dan Mudah Digunakan Untuk Push Rank 2022

Penutup

Cara menyembunyikan hasil pertandingan ML harus dilakukan dengan pemahaman yang cukup baik. Maka dari itu, kamu harus benar-benar membaca tutorial kami diatas dengan cermat. Selain itu, dibutuhkan juga kesabaran jika sewaktu-waktu bug atau fitur tersebut tidak juga muncul. Begitulah kurang lebih pembahasan yang bisa tim kami sampaikan, yuk coba sekarang juga untuk membuat pengalaman baru kalian saat bermain ML.

You May Also Like

About the Author: Marno22