Game Offline Seru Untuk Perempuan

Game Offline Seru Untuk Perempuan
5/5 - (54 votes)

Rekomendasi Game Offline Seru Untuk Perempuan Terbaik di Android – Bermain game bukan hanya buat cowok saja lho, cewek juga berhak bermain game, tentunya dengan jenis game khusus cewek juga ya! Rekomendasi game offline seru untuk perempuan kali ini mungkin ada salah satunya yang membuat kamu tertarik. Selain seru dan bisa dimainkan tanpa koneksi internet, kamu juga bisa bermain berbagai kategori game yang ada.

Game yang cocok dimainkan kaum cewek biasanya yang berjenis masak, mewarnai, fashion dan juga kencan. Nah, beberapa game yang akan kami bagikan juga tidak jauh dari kategori tersebut. Berikut adalah daftar game yang bisa dimainkan khusus untuk perempuan!

Game Offline Seru Untuk Perempuan

Game Offline Seru Untuk Perempuan

1.   Red Carpet Dress Up

Rekomendasi game offline seru untuk cewek MB kecil yaitu Red Carpet Dress Up. Tugas kamu hanya mendandani karakter yang dipilih untuk kemudian tampil di Red Carpet (setidaknya jalan ceritanya seperti itu).

Ada empat karakter perempuan yang bisa kamu pilih, setiap karakter pastinya mempunyai kriteria tersendiri. Kamu bisa memilih pakaian, model rambut, perhiasan DLL.

2.   Magical Hair Salon 2

Selanjutnya kamu bisa memainkan Magical Hair Salon 2, yang mana versi ini merupakan kelanjutan dari sebelumnya. Ada dua tambahan mode permainan, yaitu Color Lab dan Dressing Room.

Kamu bisa memakai beragam styling rambut seperti yang ada di dunia nyata, misalnya sisir, pengering rambut, gunting, alat keriting rambut DLL. Menariknya, kamu akan mendapatkan tugas harian yang berhadiah koin maupun permata.

3.   Princess Prom Night

Mau mendandani karakter pilihan layaknya ratu dansa cantik? Kamu bisa main game Princess Prom Night yang sudah di download lebih dari 1 juta pengguna. Permainan yang satu ini cukup seru karena menyuguhkan gameplay yang menarik.

Tugas kamu melakukan riasan pada karakter yang dipilih dengan cara mengganti gaya rambut, memilih gaun yang cocok dan juga menambah perhiasan. Dalam hal ini, kamu harus menggunakan keterampilan agar dapat menghasilkan karakter yang cantik.

4.   Diner DASH Adventures

Jika sebelumnya seputar dandan dan makeup, game offline seru untuk anak perempuan kali ini datang dari kategori masakan. Diner DASH Adventures merupakan game petualangan memasak yang melayani pelanggan setiap harinya.

Bukan hanya memasak, kamu bertugas untuk mengatur segala kebutuhan restoran, termasuk melayani pembeli. Reputasi restoran yang dijalankan tergantung dari tingkat kepuasan pelanggan. Jadi, jangan buat pelanggan kecewa ya, buat mereka puas dan tersenyum agar rating restoran semakin naik.

5.   Bakery Story Game Offline Seru untuk Perempuan

Masih seputar masak memasak, kali ini hadir Bakery Story yang sudah dipasang lebih dari 10 juta pengguna Android. Kamu bertugas sebagai pelayan sekaligus manajer restoran untuk memajukan usaha restoran tersebut.

Menariknya, kamu bisa upgrade restoran mulai dari dekorasi, penambahan menu makanan maupun minuman dan juga mengatur meja dan kursi. Bagaimana, menarik untuk dimainkan bukan?

6.   Candy Crush Soda Saga

Candy Crush Soda Saga juga cocok sebagai game offline wanita yang layak dimainkan. Game ini sangat populer karena lebih dari 100 juta pengguna Android yang memainkannya. Permainannya simple dengan visual yang menarik sehingga kamu bakal betah memainkannya.

Tugas kamu menyelamatkan permen beruang yang terjebak diantara buah-buahan dengan cara membuat bentuk vertikal, horizontal dan bentuk lain yang dapat memecahkan buah tersebut. Daripada penasaran lebih baik langsung download dan instal saja untuk bermain.

7.   Game Offline Seru Untuk Perempuan, Mystic Messenger

Game remaja perempuan offline yang seru dimainkan selanjutnya yaitu Mystic Messenger. Berbeda dengan semua jenis game diatas, kali ini mengusung tema romantis, dimana kamu mengatur kencan dengan cowok idaman.

Game ini termasuk simulator dengan kategori dating, jadi pantas dimainkan jika kamu sedang dalam kondisi jomblo. Menariknya, cowok yang dihadirkan cukup ganteng juga lho, walaupun dalam bentuk animasi.

Sebenarnya masih banyak game offline seru untuk perempuan yang layak dimainkan. Namun dengan ketujuh game diatas, kami rasa sudah mewakili dari berbagai kategori game yang ada. Sekarang saatnya kamu menentukan, yang mana nantinya akan dimainkan terlebih dahulu?

Baca Juga : Game Multiplayer Android Ringan.

You May Also Like

About the Author: Marno22

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *